Jakarta, CNN Indonesia --
Presiden Joko Widodo menerima secara resmi kunjungan kenegaraan dari Kerajaan Norwegia yang diwakili Perdana Menteri Erna Solberg.
Dalam kunjungan yang merupakan kunjungan resmi pertama pada masa Pemerintahan Joko Widodo tersebut, kedua kepala negara membahas sejumlah kerja sama antar kedua negara dalam berbagai bidang, di antaranya bidang energi, kemaritiman, lingkungan dan sebagainya.