Polisi Sebut Jefri Nichol Kooperatif Saat Diamankan
CNN Indonesia
Selasa, 23 Jul 2019 20:03 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Indra Jafar mengatakan aktor Jefri Nichol bersikap kooperatif saat ditangkap dan diperiksa terkait kasus narkoba di kediamannya di wilayah Kemang, Jakarta Selatan.
Apalagi, dikatakan Indra, penangkapan tersebut juga telah sesuai dengan prosedur sehingga Jefri tak bisa mengelak.
"Ya cukup koperatif, tentunya tidak bisa menghindar apa yang kita lakukan sudah sesuai SOP yang sudah ada," kata Indra di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (23/7).
Indra mengungkapkan saat akan ditangkap Jefri sedang tidak ada di kediamannya. Namun, begitu yang bersangkutan tiba, polisi langsung melakukan penangkapan. Saat itu, lanjutnya, Jefri seorang diri di kediamannya.
"Dia dari luar, kemudian ketika sudah sampai di tempat, anggota kita datang dan ternyata betul ditemukan barang tersebut," tuturnya.
Saat ini Jefri masih menjalani pemeriksaan oleh penyidik. Pemeriksaan itu, kata Indra, sekaligus untuk mencari tahu dari mana Jefri mendapatkan barang haram itu.
"Ini kita kembangkan lagi dia dapat dari mana," ujar Indra.
Sebelumnya, polisi membenarkan kabar penangkapan terhadap Jefri Nichol terkait kasus penyalahgunaan narkoba.
"Iya benar sudah dilakukan penangkapan," kata Kabag Humas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Suharyono saat dikonfirmasi, Selasa (23/7).
Polisi turut menyita barang bukti narkoba jenis ganja seberat 6,01 gram. Ganja itu diketahui di simpan di dalam kulkas. Jefri diketahui juga telah menjalani tes urine. Namun, untuk hasilnya masih dalam pendalaman.
(dis/ain)
Apalagi, dikatakan Indra, penangkapan tersebut juga telah sesuai dengan prosedur sehingga Jefri tak bisa mengelak.
"Ya cukup koperatif, tentunya tidak bisa menghindar apa yang kita lakukan sudah sesuai SOP yang sudah ada," kata Indra di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (23/7).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia dari luar, kemudian ketika sudah sampai di tempat, anggota kita datang dan ternyata betul ditemukan barang tersebut," tuturnya.
Saat ini Jefri masih menjalani pemeriksaan oleh penyidik. Pemeriksaan itu, kata Indra, sekaligus untuk mencari tahu dari mana Jefri mendapatkan barang haram itu.
Sebelumnya, polisi membenarkan kabar penangkapan terhadap Jefri Nichol terkait kasus penyalahgunaan narkoba.
"Iya benar sudah dilakukan penangkapan," kata Kabag Humas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Suharyono saat dikonfirmasi, Selasa (23/7).
Polisi turut menyita barang bukti narkoba jenis ganja seberat 6,01 gram. Ganja itu diketahui di simpan di dalam kulkas. Jefri diketahui juga telah menjalani tes urine. Namun, untuk hasilnya masih dalam pendalaman.