Anies Gelar Halalbihalal di Balai Kota: Rasanya Senang Sekali

CNN Indonesia
Senin, 09 Mei 2022 12:43 WIB
Anies Baswedan mengaku senang dan bersyukur karena bisa kembali menggelar halalbihalal setelah dua tahun absen akibat pandemi Covid-19.Foto: CNN Indonesia/Adhi Wicaksono
Jakarta, CNN Indonesia --

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menggelar halalbihalal Idulfitri 1443 Hijriah di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (9/5). Pada kesempatan itu, tampak hadir Sekretaris Daerah DKI Jakarta Marullah Matali dan seluruh kepala dinas.

Sejumlah aparatur sipil negara (ASN) juga ikut hadir dalam halalbihalal tersebut. Anies mengaku senang dapat kembali menggelar halalbihalal pada momen Lebaran tahun ini.

Sebab, selama dua tahun terakhir, Pemprov DKI tidak menggelar halalbihalal karena pandemi Covid-19.

"Hari ini kita halalbihalal setelah terakhir kali halalbihalal tiga tahun lalu, tahun 2019. Dan rasanya senang sekali," ujar Anies.

Anies mengatakan, acara halalbihalal berlangsung lebih lama dari agenda semestinya. Menurut dia, hal ini menunjukkan kerinduan atas suasana halalbihalal di lingkungan Pemprov DKI.

"Dan kita bersyukur hari ini kita bisa menyelenggarakan. Mudahan-mudahan jadi babak baru dan insyaAllah hidup dalam suasana yang lebih tenang di masa ujung pandemi ini," ucapnya.

Tahun ini juga menjadi momen halalbihalal Lebaran Anies yang terakhir sebagai Gubernur DKI Jakarta 2017-2022.

Anies akan mengakhiri masa jabatannya sebagai orang nomor satu di Jakarta pada Oktober 2022.

(dmi/tsa)


KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK