Jokowi Bersiap Hadiri Resepsi Pernikahan Anak Anies Baswedan Malam Ini

CNN Indonesia
Jumat, 29 Jul 2022 19:15 WIB
Putri Anies Baswedan, Mutiara Annisa Baswedan resmi menikah dengan Ali Saleh Alhuraiby. (Dok. Keluarga Anies Baswedan)
Jakarta, CNN Indonesia --

Presiden Joko Widodo akan menghadiri resepsi pernikahan anak Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Mutiara Anissa Baswedan.

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengonfirmasi hal tersebut. Heru berkata ia juga akan hadir mendampingi Jokowi.

"Hadir," kata Heru melalui pesan singkat, Jumat (29/7).

Selain Jokowi, Wakil Presiden Ma'ruf Amin juga dikabarkan akan menghadiri gelaran tersebut. Ma'ruf akan hadir ke pernikahan anak Anies sebagai tamu undangan.

Kepastian rencana kedatangan Ma'ruf Amin sebelumnya telah dikonfirmasi juru bicara Ma'ruf.

"Iya [hadir], malam jam 19.00 WIB," kata Juru Bicara Wakil Presiden Masduki Baidlowi kepada CNNIndonesia.com, semalam.

Meski demikian, Masduki mengatakan Ma'ruf hanya hadir dalam prosesi resepsi pernikahan Mutiara Baswedan saja. Bukan hadir sebagai saksi dalam prosesi akad nikah. Hal itu lantaran, akad nikah akan digelar pada pagi harinya.

"Nggak nggak [jadi saksi akad nikah], tapi di acara resepsi, Iya [di Ancol]," tambahnya.

Acara pernikahan tersebut awalnya terungkap karena unggahan Ketua Majelis Sinergi Kalam Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (Masika ICMI) Reiza Patters di Instagram.

Mutiara Baswedan menikah dengan Ali Saleh Alhuraiby pada siang ini. Usai prosesi akad, keduanya menggelar resepsi pernikahan di Ancol, Jakarta Utara, malam ini.

(ain/dhf/ain)


KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK