Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) karena telah hadir pada resepsi pernikahan putri sulungnya, Mutiara Annisa Baswedan dengan Ali Saleh Alhuraebi.
Padahal, kata dia, Jokowi baru pulang dari kunjungan di luar negeri.
"Rasa terima kasih kami, luar biasa bahwa malam hari ini Bapak Presiden Jokowi dan Ibu Iriana menyempatkan untuk hadir kembali dari perjalanan luar negeri," kata Anies usai resepsi di Kawasan Ancol, Jakarta Utara, Jumat (29/7) malam.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Baru tiba tadi pagi dan mengkhususkan untuk datang. Berangkat dari Bogor khusus ke Ancol untuk menyampaikan doa restu. Kami ucapkan terima kasih," imbuhnya.
Anies juga menyampaikan terima kasih kepada Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan istri yang juga hadir. Selain itu, ia mengucapkan terima kasih kepada Wakil Presiden ke -10 dan 12 Jusuf Kalla dan para tokoh serta pejabat lainnya.
"Pak Surya Paloh, Pak Ketua MPR Bambang Soesatyo, Menko, Para Tokoh, Menteri, Pak Prabowo tadi datang. Saya sampaikan terima kasih dan rasanya malam ini adalah malam yang membahagiakan sebuah Jumat yang penuh berkah pernikahannya lancar," ucapnya.
Mutiara Annisa Baswedan resmi menikah dengan Ali Saleh Alhuraiby. Akad nikah keduanya digelar Jumat pagi (29/7).
Dalam proses ijab kabul tersebut, saksi pernikahan merupakan orang terdekat keluarga, yakni paman dari mempelai pria dan kakek dari mempelai wanita.
(yoa/agt)