Menag Yaqut Resmikan IAIN Pekalongan Jadi UIN Gus Dur

CNN Indonesia
Rabu, 28 Sep 2022 09:49 WIB
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meresmikan kampus IAIN Pekalongan yang berganti nama menjadi UIN KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur).
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. (CNN Indonesia/Andry Novelino)
Jakarta, CNN Indonesia --

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meresmikan kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan yang berganti nama menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur).

Peresmian dilakukan dengan menekan tombol sirine oleh Menag bersama Inayah Wulandari Wahid sebagai perwakilan keluarga Gus Dur, serta sejumlah pejabat termasuk Rektor UIN Gus Dur Zaenal Mustakim.

"Gus Dur adalah humanisme itu sendiri. Didiklah mahasiswa yang ada di sini sebagai seorang humanis," kata Yaqut dalam pidatonya di Kampus UIN Gus Dur, Pekalongan, Jawa Tengah, Selasa (27/9) malam.

"Ajarkan para mahasiswa akan kasih sayang agar mereka mampu memanusiakan manusia lain dengan kasih sayang," lanjutnya.

Sebelumnya, Zaenal Mustakim selaku rektor menyampaikan bahwa usulan pergantian nama awalnya diajukan oleh Yaqut. Ia menjelaskan tidak ada penolakan dari kalangan internal terhadap usulan tersebut.

Zaenal juga mengatakan kalangan internal menaruh harapan besar dengan disematkannya nama Gus Dur yang dikenal sebagai salah satu tokoh Islam paling berpengaruh di Indonesia.

"Kami menyambut usulan ini dengan senang dan gembira. Tidak ada penolakan, bahkan nama ini justru menyatukan," kata Zaenal.

"Kami berharap UIN Gus Dur ini dapat berkarya dan berkontribusi bagi bangsa dan negara. Bahkan, kami harap dapat berkontribusi bagi dunia," lanjutnya.

Sejumlah pejabat dari berbagai instansi turut menghadiri peresmian nama kampus tersebut. Beberapa di antaranya yakni Anggota Komisi VIII DPR RI Nurhuda, Dirjen Pendis Kemenag Ali Ramdhani, serta Kepala Kanwil Jawa Tengah Mustain.

Selain itu, peresmian itu juga dihadiri staf Ahli Bidang Hukum dan HAM Abu Rokmad, Dirjen Bimas Hindu I Nengah Duija, dan sejumlah staf khusus Menag hingga Forkopimda Kabupaten Pekalongan.

Infografis - Gus Dur Mengubah Indonesia dalam 21 BulanInfografis - Gus Dur Mengubah Indonesia dalam 21 Bulan. (CNN Indonesia/Astari Kusumawardhani)
(pmg/frl/pmg)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER