Sebuah pohon dilaporkan tumbang di Simpang Susun Kembangan, Jakarta, Kamis (13/11) sore ini.
Pihak pengelola tol, Jasa Marga, mengabarkan lalu lintas di sekitar lokasi pun padat hingga 1,5 kilometer.
"Kepadatan menjelang lokasi kurang lebih sekitar 1,5 kilometer," kata petugas Jasa Marga Linda saat dihubungi, Kamis.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Linda mengatakan pohon tumbang itu terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Lokasinya berada di Simpang Susun Kembangan arah Kemang menuju Tangerang serta arah Tol Lingkar Luar barat menuju Kembangan.
"Posisinya sendiri di Simpang Susun Kembangan yang dari arah Kemang menuju ke arah Tangerang maupun yang dari arah Tol Lingkar Luar barat ke arah Kembangan," ujar Linda.
Belum diketahui penyebab pohon tersebut tumbang. Saat ini, kata Linda, petugas Jasa Marga masih melakukan evakuasi untuk mengamankan lalu lintas.
Lebih lanjut, kendaraan juga disebut belum bisa melintas karena proses evakuasi tersebut.
"Untuk informasinya sendiri (kendaraan) belum dapat melintas karena masih ada penanganan oleh petugas," ucapnya.
Sebagai informasi, pada petang ini Jakarta dan sekitarnya sempat dilanda hujan deras.
Akun media sosial TMC Polda Metro Jaya melaporkan sejumlah peristiwa terkait kondisi hujan itu terhadap gangguan lalu lintas.
Salah satunya adalah penutupan tol karena genangan air.
"17.12 #Polri Sat PJR Dit Lantas PMJ Penutupan off Ramp Srengseng Tol Jorr di Km 09 arah Pondok Indah, karena ada genangan air setinggi 50 Cm di ruas arteri," demikian dikutip dari @TMCPoldaMetro.
Selain itu, Polda Metro Jaya pun melaporkan pohon tumbang yang mengganggu ruas lalu lintas di tol.
"16.52 Imbas Pohon Tumbang & Lampu PJU Roboh di Ruas Tol JLB arah Tangerang lalu lintas terpantau padat, agar pengendara menghidari ruas tol tsb & tetap berhati-hati," dikutip dari akun media sosial itu.
Lihat Juga :![]() BREAKING NEWS Penggugat Ijazah Jokowi Ditangkap Polisi |