Ramai Penggawa Eks TKN Jokowi-Ma'ruf Masuk Timses Prabowo-Gibran

CNN Indonesia
Senin, 06 Nov 2023 18:22 WIB
Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju (KIM) pengusung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024 resmi diumumkan. (CNN Indonesia/Adi Ibrahim)
Jakarta, CNN Indonesia --

Mantan penggawa Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019 ramai-ramai menjadi bagian Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.

Berdasarkan struktur TKN Prabowo-Gibran yang dipublikasikan ke publik Senin (6/11), setidaknya ada belasan nama yang sempat bergabung dalam struktur TKN Jokowi-Ma'ruf di 2019 lalu.

Semisal Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dan Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie sempat duduk sebagai Dewan Penasihat TKN Jokowi-Ma'ruf.

Kini Airlangga duduk sebagai Ketua Pengarah TKN Prabowo-Gibran. Sementara Grace duduk sebagai Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran.

Tak hanya itu, Rosan Roeslani dan Sekjen Golkar Lodewijk F Paulus juga pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf. Kini, Rosan 'naik' menjabat sebagai Ketua TKN Prabowo-Gibran. Namun, Lodewijk kembali menjabat sebagai Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran.

Sementara itu, politikus Golkar Ace Hasan Syadzily, Deddy Mizwar hingga Budiman Sudjatmiko juga sempat menjabat sebagai jubir TKN Jokowi-Ma'ruf. Kini, mereka bersatu di TKN Prabowo-Gibran dengan jabatan bervariasi.

Ace dan Budiman kini sama-sama menjabat anggota Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran. Sementara Deddy Mizwar sebagai Anggota Penasihat.



Berikut daftar eks punggawa TKN Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019 yang menjabat di TKN Prabowo-Gibran:

Rosan Roeslani
Wakil Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf
Ketua TKN Prabowo-Gibran

Agung Laksono
Anggota Dewan Pengarah TKN Jokowi-Ma'ruf
Anggota Penasihat TKN Prabowo-Gibran

Wiranto
Jurkamnas TKN Jokowi-Ma'ruf
Pembina TKN Prabowo-Gibran

Airlangga Hartarto
Dewan Penasihat TKN Jokowi-Ma'ruf
Ketua Pengarah TKN Prabowo-Gibran

Grace Natalie
Dewan Penasihat TKN Jokowi-Ma'ruf
Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran

Akbar Tanjung
Dewan Pengarah TKN Jokowi-Ma'ruf
Anggota Penasihat TKN Prabowo-Gibran

Lodewijk F. Paulus
Wakil Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf
Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran

Ace Hasan Syadzily
Jubir TKN Jokowi-Ma'ruf
Anggota Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran

Deddy Mizwar
Jubir TKN Jokowi-Ma'ruf
Anggota Penasihat TKN Prabowo-Gibran

Budiman Sudjatmiko
Jubir TKN Jokowi-Ma'ruf
Anggota Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran

Juri Ardiantoro
Wakil Direktur Hukum dan Advokasi TKN Jokowi-Ma'ruf
Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran

Arief Rosyid Hasan
Wakil Direktur Milenial TKN Jokowi-Ma'ruf Amin
Komandan Pemilih Muda TKN Prabowo-Gibran

Dedek Prayudi
Jurkam TKN Jokowi-Ma'ruf
Komandan Pemilih Muda TKN Prabowo-Gibran

Pada Pilpres 2019 lalu, pasangan Jokowi-Ma'ruf didukung oleh koalisi PDIP, Golkar, PKB, NasDem, PPP, Hanura, PKPI, PSI dan Perindo

Sementara Prabowo-Gibran kini didukung oleh koalisi Golkar, Gerindra, PAN, Demokrat, PSI, PBB, Gelora, Garuda dan Partai Prima.

(rzr/isn)


KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK