Pedro Siap Dilego, Tiga Klub Inggris Bersiaga

Martinus Adinata | CNN Indonesia
Selasa, 03 Mar 2015 15:58 WIB
Tak mendapatkan tempat di tim inti Barcelona, Pedro dikabarkan akan dilepas Blaugrana dengan banderol harga 30 juta euro.
Pedro dikatakan tak lagi betah di Barcelona karena kian tak mendapatan tempat di Barcelona. (Getty Images/Gonzalo Arroyo Moreno)
Barcelona, CNN Indonesia -- Nama Pedro mungkin tak akan lagi menghiasi susunan pemain Barcelona, dengan klub Katalonia itu bersiap untuk melego pemain berusia 27 tahun tersebut dengan banderol sekitar 30 juta euro.

Kontrak penyerang asal Spanyol ini sendiri akan berakhir pada 2016 mendatang, dan ia juga sudah mengutarakan kekecewaannya karena jarang mendapatkan kesempatan bermain.

"Saya memiliki kontrak, tetapi tidak ada yang dapat mengira yang akan terjadi," ujar Pedro baru-baru ini, seperti dikutip dari AS.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemungkinan perginya Pedro membuat kubu Chelsea dan Manchester United bersiaga. Keduanya dikabarkan menginginkan jasa pemain yang telah merumput bersama Barcelona sejak usia 17 tahun tersebut.

Namun, Arsenal yang telah menunjukkan ketertarikan mereka sejak musim panas lalu, mungkin merupakan klub yang terdepan untuk mendapatkan tandatangan Pedro.

Apalagi Pedro juga dapat bertemu dengan sesama pemain Spanyol lainnya di Arsenal, seperti Hector Bellerin, Mikel Arteta, dan Santi Cazorla. Selain itu ia juga dapat bereuni dengan mantan rekannya di Barcelona yang telah lebih dahulu hijrah ke Stadion Emirates, Alexis Sanchez.

Pada musim ini, kedatangan Luis Suarez dari Liverpool memang membuat posisi Pedro tersingkir.

Hingga pekan ke-25 La Liga Spanyol, Pedro tampil 11 kali sebagai starter dan 13 kali sebagai pemain pengganti. Dari 1046 menit yang telah ia habiskan di lapangan, Pedro juga telah menghasilkan lima gol dan tiga assist di ajang La Liga.

Namun terakhir kali pemain yang mengenakan seragam nomor tujuh ini bermain selama 90 menit, terjadi pada pertengahan Februari lalu, saat Barcelona menghancurkan Levante 5-0.

Sejak itu, Pedro hanya tampil di 20 menit terakhir sebagai pemain pengganti, faktor yang tampaknya membuat sang pemain tak lagi betah menghangatkan bangku cadangan di Camp Nou. (vws)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER