Ancelotti : Posisi Saya Rawan Kritik

Putra Permata Tegar Idaman | CNN Indonesia
Sabtu, 14 Mar 2015 20:19 WIB
Carlo Ancelotti tidak akan patah arang hanya karena Real Madrid tengah mendapat kritikan tajam terkait performa menurun mereka saat ini.
Ancelotti berharap Real Madrid bisa cepat bangkit dari performa buruk saat ini. (REUTERS/Susana Vera)
Jakarta, CNN Indonesia -- Real Madrid masih berpeluang menjuarai Liga Champions dan Liga Spanyol, namun mereka tengah berada dalam sorotan keras lantaran performa buruk dalam beberapa pertandingan terakhir. Pelatih Madrid Carlo Ancelotti menyadari posisinya sebagai pelatih yang rawan kritik.

Ancelotti juga optimistis tim yang dipimpinnya adalah tim yang kuat menghadapi pandangan negatif yang datang.

Madrid dalam sorotan usai kalah 3-4 pada leg kedua Liga Champions saat mereka menghadapi Schalke. Setelah kekalahan itu, kapasitas Madrid untuk bisa memenangi Liga Champions dan Liga Spanyol pun langsung banyak dipertanyakan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya melatih tim terbesar di dunia, dan normal jika pada akhirnya datang kritik besar pada diri saya dan tim ini," tutur Ancelotti.

"Saya menyadari posisi saya itu dan saya bangga dengan apa yang telah kami lewati sejauh ini," kata pria asal Italia ini.

Bagi Ancelotti, kekalahan di Liga Champions kemarin bisa dijadikan titik balik bagi Madrid untuk bangkit dan bermain lebih baik di sisa musim ini.

"Kritik akan semakin meningkatkan kinerjamu. Para pemain sendiri sudah menegaskan komitmen untuk secepatnya melewati situasi krisis ini dengan performa baik di laga berikutnya yang akan kami mainkan," ucap mantan pelatih Chelsea ini.

Madrid akan menghadapi Levante di Santiago Bernabeu pada Minggu (15/3). Dengan Barcelona bermain sehari lebih awal, itu berarti Madrid kemungkinan berada dalam situasi tertekan seandainya Barcelona sukses memetik kemenangan.

"Kami menaruh hormat pada setiap tim tamu yang akan datang ke Santiago Bernabeu namun kami sendiri punya target yang harus kami penuhhi. Kami harus berhasil menampilkan permainan yang berkualitas dibandingkan sebelumnya," ucap Ancelotti.

Meski demikian, Ancelotti tetap menolak untuk menyebutkan pemain-pemain yang akan ia turunkan pada laga lawan Levante. Termasuk, soal siapa kiper pilihannya setelah Iker Casillas terbukti gagal jadi dewa penyelamat bagi Madrid.

"Mungkin Navas yang turun, mungkin juga Casillas. Sau hal yang pasti Navas baik-baik saja dan tetap menunjukkan keseriusan dalam tiap sesi latihan." (ptr/ptr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER