Dua Kapten Cetak Gol, Chelsea Vs Liverpool Berakhir Imbang

Haryanto Tri Wibowo | CNN Indonesia
Senin, 11 Mei 2015 00:09 WIB
Hasil imbang membuat peluang Liverpool tampil di Liga Champions hampir pasti tertutup. Liverpool tertinggal enam poin dan kalah selisih 14 gol dari MU.
Gol Steven Gerrard menghindari Liverpool dari kekalahan di markas Chelsea. (Reuters / John Sibley)
London, CNN Indonesia -- Chelsea dan Liverpool harus puas berbagi angka setelah bermain imbang 1-1 pada lanjutan Liga Primer Inggris di Stamford Bridge, Minggu (10/5). Dua kapten tim, John Terry dan Steven Gerrard, sama-sama mencetak gol di laga ini.

Dengan tambahan satu poin, Chelsea yang sudah memastikan gelar Liga Primer musim ini mengoleksi 84 poin. Sementara Liverpool berada di posisi kelima dengan 62 poin.

Hasil imbang ini membuat peluang Liverpool bermain di pentas Liga Champions musim depan hampir pasti tertutup. Dengan musim menyisakan dua pertandingan, Liverpool masih tertinggal enam poin dari Manchester United di posisi keempat dan kalah selisih 14 gol.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pertandingan di Stamford Bridge berlangsung kurang menarik. 90 menit laga lebih banyak diisi pertarungan di lini tengah. Meski begitu, gol cepat terjadi setelah John Terry membobol gawang Liverpool pada menit kelima.

Publik Stamford Bridge bersorak setelah Terry membobol gawang kiper Simon Mignolet melalui sundulan. Terry berhasil meneruskan umpan sepak pojok Fabregas.

Liverpool berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-44 melalui Steven Gerrard. Memanfaatkan umpan tendangan bebas Jordan Henderson dari sisi kiri, Gerrard berhasil lolos penjagaan dan melepaskan sundulan. Skor imbang 1-1 bertahan hingga jeda babak pertama.

Babak kedua berjalan empat menit, Liverpool hampir membobol gawang Chelsea melalui Philippe Coutinho. Usai menerima umpan tarik Raheem Sterling, Coutinho melepaskan tendangan kaki kiri dari jarak dekat. Namun, bola justru mengarah ke sisi kanan gawang.

Chelsea mengancam gawang Liverpool pada menit ke-55. Tapi, tendangan keras Willian berhasil ditepis Mignolet. Setelah itu, pertandingan terlihat membosankan.

Peluang baru kembali tercipta pada menit ke-89 ketika tendangan Coutinho sempat mengecoh Thibaut Courtois. Kiper asal Belgia itu sempat kewalahan membendung bola hasil tendangan Coutinho yang berubah arah setelah mengenai kaki Gary Cahill.

Peluang terakhir didapat Henderson pada menit ke-90. Sayang, tendangan voli wakil kapten itu masih melebar. Hingga laga usai skor imbang 1-1 tetap bertahan.

Susunan pemain

Chelsea: Thibaut Courtois; Branislav Ivanovic, Kurt Zouma (Gary Cahill, 35'), John Terry, Filipe Luis; Jon Mikel Mikel, Ruben Loftus-Cheek (Nemanja Matic, 60'); Willian, Cesc Fabregas, Eden Hazard; Loic Remy.

Liverpool: Simon Mignolet; Emre Can, Martin Skrtel, Dejan Lovren, Glen Johnson; Jordan Henderson, Steven Gerrard (Lucas Leiva, 79'), Philippe Coutinho; Raheem Sterling, Rickie Lambert (Jerome Sinclair, 68'), Adam Lallana (Jordon Ibe, 71'). (har/har)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER