River Plate Juara Copa Libertadores, Kibarkan Bendera Jepang

Arby Rahmat | CNN Indonesia
Kamis, 06 Agu 2015 11:56 WIB
River Plate menjadi klub terbaik di Amerika Selatan setelah memastikan kemenangan 3-0 di partai final Copa Libertadores 2015 melawan Tigres.
River Plate menjuarai Piala Libertadores setelah mengalahkan klub Meksiko, Tigres. (REUTERS/Martin Acosta)
Buenos Aires, CNN Indonesia -- Empat tahun setelah terdegradasi, raksasa Argentina, River Plate, menyempurnakan kebangkitan mereka dengan menjadi juara Copa Libertadores 2015 usai mengalahkan klub Meksiko, Tigres, dengan skor 3-0 di depan puluhan ribu penonton Buenos Aires pada Rabu (5/8) waktu setempat.

Ini adalah ketiga kalinya sepanjang sejarah River Plate mampu memenangi gelar klub paling bergengsi di level benua Amerika Selatan itu.

"Mereka layak mendapatkannya," kata Rafael Sobis, seperti yang dikutip dari Reuters. "Mereka harus menikmatinya. Hidup terus berjalan."

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lucas Alario yang bergabung di River pada Juli kemarin membuka torehan gol pada menit 45 dengan memanfaatkan sodoran bola dari rekannya, Leonel Ezequiel Vangioni.

Gol kedua dicetak oleh Carlos Sanchez yang dijatuhkan di kotak penalti pada 74 menit. Ia tak menyia-nyiakan kesempatan menjadi algojo dari titik putih untuk menjebol gawang Nahuel Guzman. Ramiro Funes Mori menjamin kemenangan Plate empat menit kemudian melalui sundulan yang bermula dari tendangan pojok Leonardo Nicolas Pisculichi.

Hasil tersebut membuat River menang agregat 3-0 setelah leg pertama di Monterrey berakhir tanpa gol.

Pertandingan tersebut berakhir dengan 44 pelanggaran dan sembilan kartu kuning. River tampak bermain lebih unggul secara keseluruhan di tengah hujan yang mengguyur Estadio Monumental Antonio Vespucio Liberti.

Hasil itu juga memberikan kesempatan bagi Plate untuk dapat berpartisipasi dalam Piala Dunia Klub pada Desember nanti yang akan diselenggarakan di Jepang. Bahkan, saking senangnya bisa masuk ke dalam kompetisi tersebut, para pemain River Plate pun mengibarkan bendera negara matahari tersebut. (vws)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER