Jakarta, CNN Indonesia -- Manajer Liverpool Juergen Klopp akhirnya merasakan kemenangan bersama tim yang baru dilatihnya tersebut.
Kemenangan pertama itu diraih atas AFC Bournemouth dalam ajang Piala Liga dengan skor 1-0, di Stadion Anfield, Kamis (29/10).
Dan, Klopp pun memuji tiga pemainnya yang baru melakukan debut pertandingan penuh dalam laga tersebut. Mereka adalah Connor Randall, Joao Teixeira, dan Cameron Brannagan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Apa yang kita lihat malam ini bukanlah 'semua dari mereka' tetapi ini yang terbaik yang bisa mereka lakukan dan saya jelas sekali senang," kata Klopp seperti dikutip dari
Liverpool Echo.
Texeira mendapat kredit tersendiri dari Klopp. Gelandang serang asal Portugal itu melakukan pergerakan-pergerakan yang brilian dalam laga tersebut.
Salah satunya yang kemudian berbuah gol untuk Liverpool.
Memasuki menit ke-17, Texeira berhasil menyambut umpan terobosan di dalam kotak penalti. Ia berhadap-hadapan dengan kiper Bournemouth, Adam Federici.
Setelah sekali mengontrol bola tersebut, Texeira mengejutkan Federici karena ia menyontek bola ke gawang dengan tumitnya.
Namun sesaat sebelum bola masuk ke gawang, bek Bournemouth Adam Smith sukses menyapu bola tersebut keluar. Tetapi halauan bola yang dilakukan tidak sempurna karena bola jatuh ke kaki Clyne yang ikut naik membantu serangan.
Clyne pun dengan mudah menceploskan bola ke gawang yang kosong dan membuat Liverpool unggul 1-0 atas Bournemouth.
Sementara itu Brannagan dipuji Klopp karena mampu menerjemahkan perannya di lini tengah bersama Joe Allen.
"Cameron Brannagan memiliki sebuah posisi yang sangat sulit dalam sistem yang kita mainkan hari ini, di setengah lapangan sebagai seorang delapan (merujuk pada gelandang)," kata Klopp, "Tentu sangat tak mudah untuk bertahan dalam posisi ini."
Klopp pun mengatakan dirinya ingin memberi kesempatan kepada anak-anak muda di akademi Liverpool agar lebih berkembang, terutama mereka yang telah menembus tim pertama.
“Pertama, selama saya di sini, selama dua pekan dan saya telah melihat anak-anak ini dalam latihan. Bukan hanya mereka tetapi jiga Pedro (Chirivella) dan (Jerome) Sinclair," katanya.
Mereka, lanjut Klopp, telah berlatih cukup lama sebagai bagian dari tim pertama. Atas dasar itu, menurutnya, laga dini hari tadi termasuk salah satu momen yang pas untuk memberi mereka kesempatan.
"Beberapa pemain (utama) membutuhkan istirahat juga dan para pemain (muda) ini saya yakin mereka memiliki kualitas untuk menolong kita malam ini dan itulah yang telah mereka lakukan," katanya.
Setelah gol Clyne, Liverpool terus berusaha mencari gol kedua mereka di pertandingan ini. Namun peluang demi peluang yang didapat oleh Divock Origi dan kawan-kawan tak satupun yang berbuah menjadi gol.
Meski demikian, Klopp akhirnya tetap bisa tersenyum karena Liverpool juga sukses menjaga keunggulan mereka dengan tidak membiarkan Bournemouth mencetak gol penyama kedudukan.
Selain memastikan lolos ke babak berikutnya, kemenangan tipis 1-0 ini bisa jadi modal berharga bagi Liverpool untuk menghadapi Chelsea dalam lanjutan Liga Primer Inggris akhir pekan nanti.
(kid)