Jakarta, CNN Indonesia -- Penyerang Barcelona, Luis Suarez, minta maaf atas tindakannya menginjak bek Valencia, Aymen Abdennour, saat kedua tim bermain imbang 1-1 pada lanjutan La Liga di Stadion Mestalla, Sabtu (5/12).
Ketika pertandingan memasuki menit ke-51, Suarez tertangkap kamera dengan sengaja menginjak kaki kiri Abdennour hingga kedua pemain terjatuh. Suarez dan Abdennour sempat terlibat adu mulut sebelum insiden injakan terjadi.
Wasit Jaime Latre sempat menghentikan namun tidak memberi hukuman kepada Suarez meski mendapatkan protes dari Abdennour. Sejumlah media Spanyol, termasuk AS dan Marca, mengklaim Suarez seharusnya mendapatkan kartu merah atas tindakannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Suarez membantah sengaja menginjak Abdennour. Penyerang asal Uruguay itu mengaku hanya berusaha membalikkan badan.
"Saya tidak berdiri di atas kaki Abdennour dengan sengaja. Saya memutar badan, saya menginjaknya tanpa sengaja, itu sebabnya saya ucapkan minta maaf," ucap Suarez seperti dilansir
Marca.
Delapan menit usai insiden injakan, Suarez mencetak gol untuk Barcelona. Pertandingan akhirnya berakhir imbang 1-1 setelah Valencia menyamakan kedudukan lewat Santi Mina pada menit ke-86.
Gelandang Barcelona, Sergio Busquets, juga mengeluarkan pembelaan untuk Suarez. Busquets yakin Suarez tidak memiliki niat untuk menyakiti Abdennour.
"Saya yakin itu tidak sengaja. Suarez melakukan tugas luar biasa dan memberi kontribusi yang hebat," ucap Busquets.
Hasil imbang di markas Valencia membuat keunggulan Barcelona di puncak klasemen La Liga menjadi berkurang. Tim besutan Luis Enrique itu saat ini mengoleksi 34 poin, hanya unggul dua angka atas Atletico Madrid.
(har)