Jakarta, CNN Indonesia -- Gelandang Manchester United, Michael Carrick, meminta rekan setimnya untuk segera melupakan kekalahan 0-2 dari Stoke City dan fokus ke pertandingan melawan Chelsea di Old Trafford, Senin (28/12).
Kekalahan dari Stoke membuat posisi MU melorot ke peringkat enam klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan torehan 29 poin. Tim besutan Louis van Gaal itu kini tertinggal sembilan poin dari Leicester City yang memuncaki klasemen.
Carrick yang tampil buruk ketika MU dikalahkan Stoke, mengatakan para pemain The Red Devils harus segera bangkit dengan meraih kemenangan atas Chelsea.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sepak bola bisa berubah dengan cepat. Saat ini, kekalahan tersebut sulit diterima dan akan terasa selama beberapa hari. Kami harus memasuki pertandingan melawan Chelsea dengan kepala tegak," ujar Carrick seperti dilansir situs resmi MU.
"Kondisinya bisa berubah dengan cepat dan jika kami mampu mengalahkan Chelsea, maka perasaan menyenangkan akan kembali. Mudah-mudahan kami bisa meraih kemenangan."
Van Gaal yang posisinya dalam ancaman setelah MU menelan empat kekalahan beruntun, juga percaya diri timnya bisa meraih kemenangan atas Chelsea. Namun, manajer asal Belanda itu sedikit khawatir dengan pendeknya jarak waktu antara pertandingan melawan Stoke dengan Chelsea.
"Anda bisa katakan kami bisa segera melakukan kekalahan dengan bermain melawan Chelsea. Tapi, di antara pertandingan Stoke dan Chelsea, Anda harus memastikan pemain dalam kondisi terbaik karena mereka telah memberikan segalanya di lapangan," ujar Van Gaal.
Van Gaal yang belakangan dikabarkan akan diganti oleh Jose Mourinho, berharap MU bisa tampil lebih berani ketika melawan Chelsea.
"Kami harus memulai pertandingan dengan percaya diri. Anda harus berani memainkan sepak bola, sepak bola kami sendiri. Sulit untuk melakukannya hanya dalam dua hari, tapi kami akan mencobanya," ucap Van Gaal.
(har)