'Mourinho Putus Dominasi Barcelona di Tangan Guardiola'

Jun Mahares | CNN Indonesia
Kamis, 26 Mei 2016 12:16 WIB
Karier singkat Jose Mourinho bersama Real Madrid cukup berhasil memutus rantai dominasi Barcelona di bawah kendali Pep Guardiola.
Mantan pelatih Real Madrid Jose Mourinho dianggap sukses memutus dominasi Barcelona di tangan Guardiola. (REUTERS/Hugo Correia)
Jakarta, CNN Indonesia -- Karier singkat Jose Mourinho bersama Real Madrid cukup membekas di hati Alvaro Arbeloa. Pelatih asal Portugal itu dinilai berhasil memutus rantai dominasi Barcelona di bawah kendali Pep Guardiola.

Mourinho menghabiskan tiga musim di Bernabeu dan sukses membawa Madrid meraih gelar Copa del Rey 2010/11, La Liga musim 2011/12, dan Supercopa de Espana di tahun 2012.

Gelar juara La Liga yang diraih bersama Madrid pada musim 2011/12 ini sekaligus menghentikan langkah Barcelona untuk memenangi trofi Liga Spanyol untuk kali ketiga secara beruntun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Mourinho sangat berperan dalam memutus dominasi Barcelona, yang terkesan belum diakui atau cukup dihargai," kata Arbeloa kepada beIN Sports.

"Jika dia tak muncul, mungkin kami harus tetap melihat Guardiola memenangi segalanya di Barca."

Sayangnya, rivalitas antara Mou dan Guardiola di Spanyol terhenti pada 2013. Mou kembali menangani Chelsea, sedangkan Guradiola bertualang ke Jerman bersama Bayern Munich.

Mou yang sukses membawa Chelsea meraih dua gelar sekaligus pada musim 2014/15 (Liga Primer dan Piala Liga Inggris) mengalami nasib kurang menyenangkan di musim 2015/2016.

Ia dipecat dari jabatan manajer karena dianggap gagal mendongkrak performa The Blues di paruh kompetisi. Peran Mou kemudian digantikan sementara oleh Guus Hiddink.

Sementara Pep mengecap hasil manis bersama Munich. Ia sukses mempersembahkan gelar Bundesliga selama tiga musim beruntun ditambah dua Piala Liga Jerman atau DFB-Pokal.

Meski demikian, Pep akhirnya menerima tantangan untuk mencicipi kerasnya persaingan Liga Inggris. Ia memilih untuk menyetujui pinangan Manchester City.

Rivalitas kedua pelatih jenius ini akan tersaji kembali di Liga Inggris. Pasalnya, Mou selangkah lagi akan menandatangani kontrak resmi bersama Manchester United untuk menggantikan Louis van Gaal yang telah dipecat pekan lalu. (jun)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER