Jakarta, CNN Indonesia -- Valentino Rossi menjadi satu-satunya atlet yang bisa menandingi para pesepak bola dalam soal kepopuleran di media sosial Italia pada 2016. Menurut laporan yang dikeluarkan Osservatorio Social Vip, Rossi adalah raja di Facebook dan Twitter, sementara di Instagram ia kalah dari Mario Balotelli.
Sepanjang 2016, Rossi mengumpulkan 1,1 juga penggemar baru di akun Facebook sehingga total pengikutnya telah mencapai 13 juta. Di belakangnya, terdapat nama-nama pesepak bola seperti Mario Balotelli, Andrea Pirlo, dan Stephan El Shaarawy.
Sementara itu, Gianluigi Buffon yang memiliki 4,5 juga pengikut menggeser Alessandro Del Piero dari posisi kelima.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Uniknya, akun pebalap MotoGP yang meninggal karena kecelakaan pada 2011, Marco Simoncelli, masih berada di peringkat 15, mengalahkan pebalap lain seperti Andrea Iannone (peringkat 21) dan Andrea Dovizioso (26).
Valentino Rossi juga tetap memuncaki 'klasemen' pesohor Italia dengan jumlah pengikut terbanyak di media sosial Twitter. Meski jarang berinteraksi secara langsung dengan penggemar atau mengunggah cuitan bersifat pribadi, Rossi tetap mengumpulkan 4,8 juta pengikut dengan pertambahan 700 ribu pengikut baru pada 2016.
Rossi ungul dari Balotelli (3,83 juta pengikut), Buffon (2,46 juta), Andrea Pirlo (2,32 juta) atau bahkan mantan Perdana Menteri Italia yang turun pada Desember 2016 lalu, Matteo Renzi (2,83 juta).
Saking unggulnya Rossi dari pebalap Italia lain, atlet MotoGP dengan jumlah pengikut terbesar kedua di Twitter adalah Andrea Dovizioso yang punya 602 ribu pengikut dan duduk di nomor 20.
Rossi juga unggul dari musuh-musuh terbesarnya yaitu Marc Marquez (1,98 juta) dan Jorge Lorenzo (1,46 juta).
Satu-satunya akun media sosial yang tak dikuasai Rossi adalah Instagram. Di medium tersebut, Rossi harus menyerahkan mahkota pada Mario Balotelli yang memiliki 4,6 juta pengikut. Rossi sendiri memiliki 3,6 juta pengikut Instagram dan berada di tempat ketiga, membuntuti Andrea Pirlo yang memiliki 3,8 juta.
Hanya saja, Rossi masih belum bisa menyaingi nama-nama atlet non-Italia seperti Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi. Di Facebook, Ronaldo telah mengumpulkan 118 juta pengikut, atau hampir sembilan kali lipat penggemar Rossi.
(vws)