Timnas Indonesia Yakin Lewati Adangan Thailand dan Vietnam

CNN Indonesia
Senin, 07 Agu 2017 14:16 WIB
Timnas Indonesia optimistis bisa melewati adangan Thailand dan Vietnam di babak penyisihan grup dan membidik titel juara.
Bima Sakti yakin Timnas Indonesia bisa lewat dari adangan Thailand dan Vietnam. (CNN Indonesia/M. Arby Rahmat Putratama H.)
Jakarta, CNN Indonesia -- Timnas Indonesia tergabung dalam grup yang ketat di SEA Games 2017. Namun, asisten pelatih Bima Sakti optimistis Indonesia mampu melalui adangan tersebut.

Pada SEA Games 2017, Timnas Indonesia berada satu grup dengan Thailand, Filipina, Timor Leste, Vietnam dan Kamboja. Bima berpendapat semua lawan memiliki kemampuan yang cukup berimbang.

"Yang pasti ada dua tim yang kuat di grup kami: Thailand dan Vietnam. Tapi kami tetap optimistis bisa lolos ke fase berikutnya," kata Bima Sakti dalam acara pelepasan kontingen Indonesia di Istana Negara.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Bima mengatakan target Timnas Indonesia di ajang SEA Games ke-29 tersebut adalah merebut medali emas. Ia sadar selama ini para pemainnya belum bisa memberikan medali untuk sepak bola Indonesia.

"Yang pasti semua pemain punya target yang sama. Setelah pertandingan kemarin di kualifikasi Piala Asia, (medali emas SEA Games) inilah target kami berikutnya," ucap Bima.

Timnas Indonesia U-22 efektif menjalani pemusatan latihan jelang SEA Games 2017 di Karawaci pada Senin (7/8) sore. Mereka baru saja kembali berkumpul pasca gagal di Kualifikasi Piala Asia U-23 beberapa waktu lalu.

"Memang kemarin pelatih memberikan kesempatan pemain untuk pulang ke rumah untuk bertemu keluarga dan saudara. Kemudian mereka dikembalikan ke klub supaya mereka bisa berkompetisi, menjaga kondisi mereka dengan latihan di klub," ucap Bima.

Bima mengatakan, ada dua pemain yang kondisinya masih dalam pemantauan jelang keberangkatan menuju SEA Games. Dua pemain tersebut adalah Nur Hadianto dan Bagas Adi Nugroho.


Proses penyembuhan cedera itu pula yang membuat keduanya tak hadir dalam acara pelepasan di Istana Negara.

"Mereka tidak ikut pelepasan karena sedang menjalani tahap terapi penyembuhan. Sementara pemain yang lain semuanya dalam kondisi fit," kata Bima.

Timnas Indonesia U-22 akan berangkat ke Kuala Lumpur pada 12 Agustus 2017. Skuat Merah-Putih rencananya akan melakoni laga perdana menghadapi Thailand pada 15 Agustus 2017 pukul 15.00 di Stadion Shah Alam.
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER