Della/Rizki Kalahkan Ganda Putri Nomor Satu Dunia
Arby Rahmat | CNN Indonesia
Kamis, 25 Jan 2018 14:33 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Pasangan ganda putri Indonesia, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta, mengalahkan ganda putri nomor satu dunia Chen Qingchen/Jia Yifan pada babak kedua Indonesia Masters di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (25/1).
Della/Rizki menang dua gim langsung atas Qingchen/Yifan 21-15 dan 21-11 dalam pertandingan selama 33 menit. Mereka menjadi ganda putri Indonesia pertama yang lolos ke perempat final Indonesia Masters.
"Persiapan kami sebelumnya adalah melihat video pertandingan di putaran pertama. Kami sudah siap untuk bermain dalam durasi yang lama, konsisten, pokoknya kami ingin menang," kata Della usai pertandingan.
Della mengatakan tidak ada persiapan khusus dalam menghadapi Qingchen/Yifan. Menurut Della, ganda putri asal China itu tidak bisa keluar dari tekanan sehingga kalah dengan selisih poin cukup jauh.
“Kalau sedang reli panjang, ya kuat-kuatan saja," ucap Della.
Permainan Della/Rizki mendapat pujian dari Qingchen/Yifan. Qingchen membantah kelelahan menjadi faktor penyebab kekalahan dari Della/Rizki yang saat ini berada di peringkat 50 dunia.
"Pertandingan tadi kurang baik karena kami tidak mengeluarkan semua kemampuan. Kami tidak bermain sepenuhnya, dan sebenarnya bukan karena faktor kelelahan," ucap Qingchen.
Selain Della/Rizki, pasangan ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu juga lolos ke perempat final setelah menumbangkan Agatha Imanuela/Siti Fadia Silvia Ramadhanti dengan skor 21-11 dan 21-16.
Nasib berbeda dialami ganda putri Indonesia lainnya, Febriana Dwipuji Kusuma/Ribka Sugiarto, yang kalah dari unggulan kelima Lee So Hee/Shin Seung Chan [Korea Selatan] 12-21 dan 13-21.
Di nomor lain, ganda campuran Indonesia Yantoni Edy Saputra/Marsheilla Gischa Islami mengalahkan senior mereka di Pelatnas PBSI Cipayung, Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto, dalam pertandingan tiga gim 15-21, 21-10, dan 14-21.
[Gambas:Video CNN] (har/sry)
Della/Rizki menang dua gim langsung atas Qingchen/Yifan 21-15 dan 21-11 dalam pertandingan selama 33 menit. Mereka menjadi ganda putri Indonesia pertama yang lolos ke perempat final Indonesia Masters.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Chen Qingchen/Jia Yifan membantah kalah karena kelelahan. (AFP PHOTO / STRINGER) |
Permainan Della/Rizki mendapat pujian dari Qingchen/Yifan. Qingchen membantah kelelahan menjadi faktor penyebab kekalahan dari Della/Rizki yang saat ini berada di peringkat 50 dunia.
Yantoni Edy Saputra dan Marsheilla Gischa Islami menang atas senior di pelatnas. (CNN Indonesia/M. Arby Rahmat Putratama H) |
Di nomor lain, ganda campuran Indonesia Yantoni Edy Saputra/Marsheilla Gischa Islami mengalahkan senior mereka di Pelatnas PBSI Cipayung, Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto, dalam pertandingan tiga gim 15-21, 21-10, dan 14-21.
[Gambas:Video CNN] (har/sry)
Chen Qingchen/Jia Yifan membantah kalah karena kelelahan. (AFP PHOTO / STRINGER)
Yantoni Edy Saputra dan Marsheilla Gischa Islami menang atas senior di pelatnas. (CNN Indonesia/M. Arby Rahmat Putratama H)