6 Fakta Menarik Usai Barca vs Madrid Imbang di EL Clasico

Ahmad Bachrain | CNN Indonesia
Senin, 07 Mei 2018 05:40 WIB
Laga Barcelona vs Real Madrid yang berakhir imbang 2-2 di Stadion Camp Nou, Minggu (6/5), menghadirkan sejumlah fakta menarik.
Sederet fakta menarik usai Barcelona vs Real Madrid berakhir imbang. (REUTERS/Sergio Perez)
Jakarta, CNN Indonesia -- Laga Barcelona vs Real Madrid yang berakhir imbang 2-2, Minggu (6/5), menghadirkan sejumlah fakta menarik, salah satunya rekor gol impresif Lionel Messi di Stadion Camp Nou.

Meski tak lagi menentukan, duel El Clasico tersebut tetap berlangsung panas. Setidaknya delapan kartu kuning dan satu kartu merah memperlihatkan betapa sengitnya pertandingan dua raksasa Spanyol itu.

Kartu kuning terbanyak diberikan kepada kubu Madrid dengan total lima pemain mendapatkan kartu kuning. Mereka yang mendapatkan peringatan keras antara lain, Nacho Fernandez, Raphael Varane, Sergio Ramos, Gareth Bale, dan Marcelo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lionel Messi sempat mencetak gol keunggulan untuk Barcelona pada menit ke-52. (Lionel Messi sempat mencetak gol keunggulan untuk Barcelona pada menit ke-52. (REUTERS/Sergio Perez)
Sementara kubu Barcelona mendapat tiga kartu kuning yang diberikan kepada Luis Suarez, Lionel Messi, dan Ivan Rakitic. Namun, sang pengadil lapangan juga memberikan satu kartu merah langsung kepada Sergi Roberto.

Sebanyak empat gol pada laga El Clasico tersebut masing-masing dicetak Luis Suarez, Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Gareth Bale, yang notabene semuanya bestatus pemain bintang.

Fakta Menarik Usai Barca vs Madrid Imbang di EL Clasico
Berikut enam fakta menarik yang dirangkum CNNIndonesia.com berdasarkan catatan statistik Opta:

1. Real Madrid hanya sekali menang dalam lima laga El Clasico yang memainkan trio BBC (Bale, Benzema, dan Ronaldo).

2. Total terdapat enam pemain yang mencetatkan diri sebagai pemain yang paling sering tampil pada duel El Clasico di seluruh kompetisi. Mereka adalah, Manolo Sanchis, Paco Gento, Xavi Hernandez, Andres Iniesta, Lionel Messi, dan Sergio Ramos.

3. Cristiano Ronaldo menyamai rekor legenda Real Madrid, Alfredo Di Stefano, sebagai pencetak gol terbanyak Los Blancos di El Clasico pada semua kompetisi sebanyak 18 gol.

4. Karim Benzema mencatatkan sebagai satu-satunya pemain Madrid yang mencetak 10 gol dan 11 assist di seluruh kompetisi musim ini.

5. Real Madrid jadi tim pertama yang mencetak total 400 gol sepanjang sejarah El Clasico.

6. Lionel Messi tercatat sebagai pemain yang paling banyak mencetak gol sepanjang sejarah El Clasico khusus di La Liga Spanyol dengan torehan tujuh gol. (bac/bac)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER