Jakarta, CNN Indonesia --
AS Roma melakukan strategi cerdas di bursa transfer musim panas kali ini. Salah satunya adalah menjual kiper
Alisson Becker dengan harga mahal dan membeli murah Robin Olsen.
Alisson dijual ke Liverpool dengan banderol £56,25 juta atau setara dengan Rp1,06 triliun. Kesepakatan antara Roma dan Liverpool menjadikan Alisson sebagai kiper termahal di dunia.
Semula, Roma hanya merogoh kocek sebesar £6,3 juta atau sekira Rp101 miliar untuk memboyong Alisson dari Internacional. Kini, I Gialorossi juga membeli penjaga gawang timnas Swedia, Robin Olsen dengan harga murah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tim papan atas Serie A Italia tersebut menghabiskan €8,5 juta ditambah bonus €3,5 juta lainnya untuk mendaratkan sang penjaga gawang ke Olimpico. Jika ditotal, Roma hanya mengeluarkan Rp203 miliar untuk Olsen.
 Alisson Becker dijual ke Liverpool dengan status kiper termahal dunia. (REUTERS/Sergio Perez) |
Kualitas Olsen tak jauh beda dengan Alisson mengingat keduanya adalah kiper nomor satu di timnas. Baik Olsen maupun Alisson merupakan pilihan utama di bawah mistar gawang Swedia dan Brasil di Piala Dunia 2018.
"Saya merasa bahagia dan sangat senang. Sebuah kehormatan besar bisa gabung ke Roma. Ini adalah langkah lanjutan bagi saya dan saya tidak sabar untuk memulainya."
Olsen yang merupakan jebolan Akademi Malmo mengikat kontrak berdurasi lima tahun di ibu kota Italia. Pengalamannya di level internasional dinilai bisa menjadi modal positif untuk Roma.
"Robin adalah kiper dengan segudang pengalaman internasional dan saya rasa level permainannya bisa ditularkan ke Roma," ujar Direktur Olahraga Roma, Monchi.
"Saya yakin dia bisa menambah kualitas tim dengan status sebagai kiper nomor satu Swedia," tambah Monchi.
(jun)