Azpilicueta Yakin Kualitas Chelsea Meningkat

Putra Permata Tegar Idaman | CNN Indonesia
Selasa, 07 Agu 2018 03:30 WIB
Bek Chelsea, Cesar Azpilicueta yakin kualitas Chelsea akan meningkat menghadapi kompetisi Liga Inggris musim depan.
Cesar Azpilicueta yakin Chelsea bakal mengalami peningkatan kualitas sebagai sebuah tim. ( Reuters/Craig Brough)
Jakarta, CNN Indonesia -- Bek Chelsea, Cesar Azpilicueta yakin The Blues bakal mengalami peningkatan kualitas saat Liga Inggris musim ini dimulai.

Chelsea menelan kekalahan 0-2 dari Manchester City sehingga gagal meraih trofi pembuka musim, Community Shield. Kekalahan itu diakui Azpilicueta cukup mengecewakan.

"Kami ingin mengakhiri laga dengan trofi dan kami tidak dapat melakukannya. Tentu saja kami keceewa. Namun kami harus tampil lebih kuat di Liga Inggris," ucap Azpilicueta seperti dikutip dari situs resmi Chelsea.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Chelsea mengalami perubahan musim ini. Maurizio Sarri yang musim lalu menangani Napoli datang menjadi arsitek The Blues untuk menggantikan Antonio Conte.
Cesar Azpilicueta menyatakan Chelsea masih harus bekerja keras menerjemahkan keinginan Maurizio Sarri.Cesar Azpilicueta menyatakan Chelsea masih harus bekerja keras menerjemahkan keinginan Maurizio Sarri. (Reuters/John Sibley)
Chelsea saat ini juga masih diganggu oleh isu kepindahan sejumlah pemain yang membuat suasana tim belum kondusif.

"Setelah tak berlaga di Liga Champions, maka kami harus fokus. Kami harus menghadapi tiap laga dengan terus melakukan peningkatan. Setelah itu barulah kami bisa melihat sejauh mana kami bisa melangkah."

"Apa yang bisa saya katakan (di bawah kepelatihan baru) adalah bekerja keras dan berusaha bekerja sama sebagai sebuah tim. Sarri tahu apa yang dia inginkan dan kami harus bisa menampilkan apa yang ia inginkan," ujar Azpilicueta.

Chelsea tumbang di hadapan Manchester City pada laga Community Shield.Chelsea tumbang di hadapan Manchester City pada laga Community Shield. (Reuters/John Sibley)

The Blues akan memulai laga perdana di Liga Inggris dengan menghadapi Huddersfield akhir pekan nanti. Sebelum itu, Chelsea masih punya satu laga pemanasan melawan Lyon.

"Target pertama adalah laga hari Sabtu melawan Huddersfield. Kami tak bisa berpikir hal lain di luar itu."

"Saya percaya pada tim ini. Saya yakin dengan apa yang kami lakukan dan satu-satunya jalan yang kami tempuh adalah maju ke depan," ujar Azpilicueta. (ptr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER