Malaysia U-16 Siapkan Mental Hadapi Suporter Timnas Indonesia

Nova Arifianto | CNN Indonesia
Rabu, 08 Agu 2018 15:53 WIB
Pelatih timnas Malaysia U-16 Raja Azlan Shah berharap anak asuhnya tidak terpengaruh dengan antusiasme penonton dalam laga semifinal Piala AFF U-16 2018.
Aksi David Maulana dan kawan-kawan dinanti suporter yang memenuhi Stadion Gelora Delta. (ANTARA FOTO/Zabur Karuru)
Jakarta, CNN Indonesia -- Pelatih timnas Malaysia U-16 Raja Azlan Shah berharap anak asuhnya tidak terpengaruh dengan antusiasme penonton yang diprediksi akan memenuhi tribune Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (9/8), dalam laga semifinal Piala AFF U-16 2018.

Malaysia yang menempati peringkat kedua Grup B akan menghadapi Timnas Indonesia U-16 yang berpredikat sebagai juara Grup A.

Selain mengantisipasi permainan tim Merah Putih, Raja Azlan Shah juga tidak menutup mata mengenai kehadiran suporter tuan rumah yang selalu memberikan dukungan setiap Timnas Indonesia U-16 bermain di Piala AFF U-16 2018.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bagi Raja Azlan Shah kehadiran penonton yang menjadi pemain ke-12 bagi Timnas Indonesia U-16 bisa menjadi ujian mental bagi anak asuhnya.

"Untuk pemain muda, kapasitas [stadion] 35 - 40 ribu memang agak aneh bagi mereka. Setiap kali mereka bermain tidak ditonton orang sebanyak itu. Jadi mereka akan tampil ini bagus untuk pengalaman mereka, jumpa suporter yang selalu ramai. Anggap ini sebagai salah satu nyanyian untuk mereka juga," ujar Raja Azlan Shah dilansir Sports247.

Pemain Timnas Indonesia U-16, Sutan Diego Zico dan Amiruddin Bagus Kahfi, menyapa suporter yang datang ke Stadion Gelora Delta.Pemain Timnas Indonesia U-16, Sutan Diego Zico dan Amiruddin Bagus Kahfi, menyapa suporter yang datang ke Stadion Gelora Delta. (ANTARA FOTO/Zabur Karuru)
Mantan bek timnas Malaysia itu sebelumnya mengatakan anak asuhnya harus mengantisipasi serangan-serangan dari Mochamad Supriyadi dan kawan-kawan.

Ketika ditanya mengenai susunan pemain yang akan diturunkan, mantan pelatih Perak FA itu hanya menegaskan akan mempersiapkan tim sebaik mungkin.

"Siapa saja yang akan kami hadapi kami akan memberi yang terbaik," kata Raja Azlan Shah.

"Akan memberi peluang bermain bagi para pemain, yang paling penting memberi waktu bermain sebanyak mungkin untuk pemain sebagai persiapan kami menuju Piala Asia U-16," tambahnya. (sry)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER