Jakarta, CNN Indonesia -- Sekjen
PSSI Ratu Tisha Destria, Rabu (10/10), membantah kabar agen
Luis Milla sedang berada di Indonesia untuk melakukan negosiasi kontrak pelatih
Timnas Indonesia.
Milla semula dijadwalkan tiba di Indonesia pada Selasa (9/10) untuk menyelesaikan negosiasi kontrak dengan PSSI. Namun, hingga kini pelatih asal Spanyol itu belum hadir.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Gusti Randa sebelumnya mengatakan Milla telah mengutus agennya untuk ke Indonesia dan melakukan negosiasi. Tapi, kabar itu dibantah Tisha.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tidak betul agen Luis MIlla ke Indonesia. Mungkin maksudnya adalah kami [PSSI] jalin komunikasi dengan pihak Milla, tapi agennya tidak ada di Indonesia. Yang jelas, pihak Milla bilang ketersediannya di Indonesia itu setelah tanggal 9 Oktober," kata Tisha kepada
CNNIndonesia.com.
"Kami mengharapkan [Milla] datang untuk diskusi. Jangan lupa [Milla] masih punya PR evaluasi hasil kerja hampir dua tahun kemarin. Dan saya tidak pernah bilang Milla akan datang pada 9 Oktober. Yang saya bilang itu adalah pada 9 Oktober, Milla baru selesai penyegaran lisensi UEFA Pro," sambung Tisha.
 Luis Milla masih berada di Spanyol. (ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari) |
Sejak langkah Timnas Indonesia U-23 terhenti di 16 besar Asian Games 2018, Milla langsung kembali ke Spanyol. Hingga kini mantan pemain Barcelona dan Real Madrid ini belum memberikan jawaban terkait tawaran kontrak baru dari PSSI.
"Secepatnya dia [Milla] datang itu tanggal 9 Oktober. Penyegaran lisensi itu selesai pada 9 Oktober pada pagi hari. Apabila serius, dia bisa terbang pada sore hari. Jadi saya belum tahu kapan Milla datang, masih tunggu kabar dari dia," ucap Tisha.
Timnas Indonesia untuk sementara ditangani Bima Sakti, Kurniawan Dwi Yulianto, dan Kurnia Sandy menghadapi dua laga uji coba melawan Myanmar dan Hong Kong. Timnas Indonesia malam ini dijadwalkan menjalani laga uji coba melawan Myanmar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
 Luis Milla diharapkan banyak pihak melatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2018. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan) |
Dua laga uji coba itu merupakan persiapan terakhir Timnas Indonesia jelang tampil di Piala AFF 2018 yang dimulai 8 November mendatang. Tisha sendiri meminta pecinta sepak bola Indonesia untuk lebih fokus mendukung Timnas Indonesia U-19 yang akan tampil di Piala Asia 2018 mulai 18 Oktober mendatang.
"Yang sekarang membutuhkan dukungan itu Timnas Indonesia U-19, kami [Indonesia] posisi tuan rumah [Piala Asia U-19 2018]. Kejuaraan ini hanya empat pertandingan menuju Piala Dunia U-20," ujar Tisha.
"Terlepas dari persiapan yang pendek, kami minta dukungan. Terlepas dari sepak bola yang kami hadapi saat ini, posisi Indonesia sebagai tuan rumah butuh dukungan dari segala penjuru," ucap Tisha.
(map/har)