Jakarta, CNN Indonesia --
Anthony Ginting berhasil lolos ke babak perempat final
Malaysia Masters 2019 setelah menang atas Kashyap Parupalli, 21-17, 25-23.
Anthony memulai laga lawan Kashyap dengan sangat baik. Ia bisa menjaga keunggulan dari awal laga, mulai dari skor 8-4 dan berlanjut menjadi 10-6.
Meski Kashyap sempat menyamakan kedudukan pada angka 10-10, namun Anthony kembali melaju dengan keunggulan 17-13 dan berlanjut menjadi 19-16.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Smes silang Kashyap yang keluar membuat Anthony meraih game point pada angka 20-16. Kesalahan Kashyap lagi-lagi memberi keuntungan bagi Anthony. Pukulannya yang melebar menjadikan Anthony memenangkan gim pertama dengan skor 21-17.
Memasuki gim kedua, Anthony lebih sering tertinggal. Setelah Anthony tertinggal 0-4 di awal gim kedua. Anthony lalu sempat unggul 12-9 namun kemudian tertinggal jauh 15-19.
Anthony lalu menunjukkan kegigihannya. Ia berhasil menyamakanm kedudukan menjadi 19-19 dan menyelamatkan game point sehingga pertandingan memasuki deuce.
Di saat deuce, Anthony sempat dua kali mendapat match point namun gagal. Anthony akhirnya menyelesaikan perlawanan Kashyap lewat pukulan dropshot yang membuat skor menjadi 25-23.
 Anthony Ginting mendapat perlawanan sengit dari Kashyap Parupalli. (Dok. Humas PBSI) |
Pada laga lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus menghentikan langkahnya di babak 16 besar. Fajar/Rian kalah dari wakil tuan rumah, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, 24-26. 15-21.
Di gim pertama, Fajar/Rian sempat lima kali mendapatkan game point namun selalu gagal. Aaron/Soh kemudian langsung berhasil memaksimalkan game point pertama yang mereka dapat untuk menutup gim pertama.
Memasuki gim kedua, perlawanan Fajar/Rian hanya terlihat di awal laga. Setelah tertinggal 6-11 saat interval, Fajar/Rian kesulitan mendekati perolehan poin Aaron/Soh. Fajar/Rian akhirnya kalah 15-21.
(ptr)