Jakarta, CNN Indonesia --
Petenis Kanada, Bianca Andreescu, meraih kemenangan bersejarah di final AS Terbuka setelah mengalahkan petenis Serena Williams melalui
straight set.
Ini adalah gelar Grand Slam pertama bagi Andreescu sekaligus jadi petenis Kanada pertama meraih gelar turnamen besar.
Usia Andreescu yang baru 19 juga membuat dia menjadi remaja pertama yang memenangkan AS Terbuka sejak 2006.