Tontowi Berencana Mundur dari Pelatnas Cipayung

CNN Indonesia
Senin, 24 Feb 2020 19:54 WIB
Peraih medali emas Olimpiade 2016 Tontowi Ahmad berencana mundur dari Pelatnas Cipayung pada Maret.
Tontowi Ahmad berencana mundur dari Pelatnas Cipayung pada Maret. (CNN Indonesia/Tri Wahyuni)
Jakarta, CNN Indonesia -- Juara Olimpiade 2016, Tontowi Ahmad, berencana mundur dari Pemusatan Latihan (Pelatnas) Cipayung pada Maret.

Tontowi mengakui punya rencana mundur dari pemusatan latihan yang telah menempanya selama lebih dari satu dekade terakhir.

"Baru rencana bulan depan, (sejauh ini) belum ada surat atau omongan resmi ke PBSI," ujar Tontowi kepada CNNIndonesia.com.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tontowi belum bisa merinci alasan di balik munculnya keinginan tersebut.

Tontowi Ahmad berencana mundur dari Pelatnas Cipayung. (Tontowi Ahmad berencana mundur dari Pelatnas Cipayung. (CNN Indonesia/Tri Wahyuni)
"Belum bisa saya jelaskan, nanti tunggu surat resmi dulu," kata Tontowi.

Tontowi Ahmad merupakan salah satu pebulutangkis terbaik dalam sejarah badminton Indonesia. Pemain asal klub PB Djarum ini mencapai puncak prestasi saat berpasangan dengan Liliyana Natsir.

Duet Tontowi/Liliyana meraih hattrick All England, dua gelar juara dunia, medali emas Olimpiade 2016, dan sederet gelar super series.

Tontowi Ahmad Berencana Mundur dari Pelatnas Cipayung
Setelah Liliyana pensiun di awal 2019, Tontowi berpasangan dengan Winny Oktavina Kandow di sepanjang 2019.

Pada laga Indonesia Masters 2020, Tontowi berpasangan dengan Apriyani Rahayu yang merupakan rekan Greysia Polii di ganda putri.

Tontowi/Apriyani gagal melangkah ke perempat final Indonesia Masters. Mereka kalah dari ganda Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock, 9-21 dan 12-21, pada babak 16 besar.

"Main tadi [melawan Chris/Gabrielle] hasilnya kurang memuaskan tapi ke depan saya optimistis sama Apri. Jujur, bukan alasan tapi saya kurang persiapan. Ke depan saya akan persiapkan lebih bagus lagi untuk menjaga belakang. Tadi musuh juga pengalaman. Mereka unggul di pola [permainan] sedangkan kami masih meraba pola," kata Tontowi usai kalah di babak 16 besar Indonesia Masters.

"Ke depan, dengan persiapan yang lebih bagus, saya percaya dengan Apri. Tadi Apri juga main bagus, saya yang mainnya kurang," tambah Tontowi. (ptr/jun)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER