Transfer Liga Inggris: Man Utd Terbaik, Arsenal Terburuk

CNN Indonesia
Jumat, 13 Agu 2021 21:10 WIB
Arsenal cuma merekrut pemain sekelas Ben White. (Action Images via Reuters/PETER CZIBORRA)
Jakarta, CNN Indonesia --

Klub-klub besar Liga Inggris musim ini mulai bergeliat di bursa transfer guna memperkuat skuad. Dari aktivitas transfer tersebut, Arsenal jadi salah satu dari big six dengan transfer terburuk.

Sampai sejauh ini situs Transfermarkt melaporkan Arsenal melakukan tiga perekrutan pemain baru. Dari ketiga nama tersebut, hanya bek tengah Ben White banyak mendapat sorotan lantaran memiliki harga beli fantastis.

The Gunners harus merogoh kocek hingga 58,5 juta euro atau setara dengan Rp990 miliar guna mendatangkan White dari Brighton and Hove Albion.

Sejumlah pihak menyebut White memiliki kualitas yang lebih bagus ketimbang Raphael Varane yang direkrut Manchester United dari Real Madrid.

Mendatangkan White bisa jadi salah satu kebutuhan Arsenal yang cukup mendesak. Mengingat pada musim lalu, klub asal London itu kebobolan 39 gol dari 38 pertandingan dan finis di urutan ke delapan.

Setelah Ben White, dua pemain baru yang direkrut Arsenal hanyalah gelandang muda Albert Sambi Lokonga dari Anderlecht dan bek kiri muda Nuno Tavares dari Benfica.

Pada musim ini Arsenal memilih fokus pada pembentukan skuad dengan pemain-pemain muda ketimbang mendatangkan sejumlah pemain senior berpengalaman dan top.

Pemain-pemain baru itu akan disatukan dengan skuad muda Arsenal lain seperti Bukayo Saka, Emile Smith Rowe, Ainsley Maitland-Niles, yang dikombinasikan dengan pemain senior semisal Pierre-Emerick Aubameyang, Alexandre Lacazette, Nicolas Pepe, hingga Thomas Partey.

s Park, Burton upon Trent, Britain - July 5, 2021 England's Jadon Sancho during training REUTERS/Carl Recine" title="SOCCER-EURO-ENG-DNK/PREVIEW" />Jadon Sancho diprediksi memberikan efek besar bagi Man United pada musim ini. (REUTERS/CARL RECINE)

Hanya saja, dengan aktivitas transfer yang seperti itu, sulit bagi Arsenal bersaing dalam perburuan gelar juara Liga Inggris musim ini. Untuk bisa bersaing memperebutkan trofi Liga Inggris, The Gunners butuh pemain-pemain top yang bisa mengangkat prestasi klub.

Kebalikan dari Arsenal, Manchester United jadi klub dengan pergerakan di lantai transfer yang terbaik. Sejauh ini MU merekrut bek Varane dan pemain serbabisa Jadon Sancho dari Borussia Dortmund.

Dua pemain itu merupakan kebutuhan Setan Merah pada musim ini setelah berkaca pada hasil kurang memuaskan selama musim lalu.

Pelajaran penting Man United pada musim lalu adalah lubang besar di pertahanan dan serangan yang kurang konsisten. Dua masalah itu jadi penghambat Man United meraih gelar dan juga bersaing mengejar juara Premier League 2020/2021.



Skema Ole Gunnar Solskjaer dengan materi pemain seperti Paul Pogba, Bruno Fernandes, Edinson Cavani, Marcus Rashford, hingga Harry Maguire sebenarnya berjalan apik pada musim lalu. Akan tetapi tidak bisa berlangsung terus-menerus, bahkan terkadang tampil buruk melawan tim-tim kecil.

Karena itu Varane yang meraih sejumlah trofi bersama Los Blancos didatangkan ke Old Trafford guna berduet dengan Maguire. Sedangkan Sancho adalah pemain yang piawai mencetak gol dan juga memberikan assist.

Baca kelanjutan berita ini pada halaman berikutnya>>>

Menanti Ketajaman Lukaku di Liga Inggris


BACA HALAMAN BERIKUTNYA
HALAMAN :