Andi Gilang Dipuji Legenda MotoGP Usai Moto3 Austria
Penampilan pembalap Indonesia Andi Gilang yang meraih poin pada balapan Moto3 Austria 2021, Minggu (15/8), mendapat pujian dari pembalap legendaris MotoGP Hiroshi Aoyama.
Andi Gilang tampil impresif pada balapan Moto2 Austria. Memulai balapan dari posisi 25, pembalap 24 tahun itu sukses finis di posisi 15 setelah melalui persaingan sengit hingga tikungan terakhir.
Ini adalah kali ketiga Andi Gilang merebut poin di Moto3 2021 setelah di GP Prancis dan GP Jerman. Andi Gilang juga mencetak sejarah sebagai pembalap pertama Indonesia yang mampu merebut poin di tiga seri balapan Grand Prix, melewati rekor yang sebelumnya diciptakan Doni Tata Pradita.
Aoyama yang merupakan manajer Honda Asia Team, tim yang diperkuat Andi Gilang, memberi pujian untuk pembalap Indonesia tersebut. Aoyama memuji penampilan tidak menyerah yang diperlihatkan Andi Gilang serta rekan setimnya, Yuki Kunii, yang finis di posisi 18.
"Balapan yang panjang dengan banyak drama. Pembalap kami memulai dari garis belakang, tapi mereka berjuang di setiap tikungan, setiap lap, demi mengejar grup di depan dan mendapatkan poin," ucap Aoyama dalam rilis resmi tim.
"Mereka tidak menyerah, dan ini yang selalu kami katakan kepada mereka. Andi membalap dengan brilian, mendapatkan poin setelah start dari posisi 25. Yuki juga mampu naik beberapa posisi," ujar Aoyama.
Aoyama berharap hasil positif di Moto3 GP Austria bisa dimanfaatkan Andi Gilang dan Kunii untuk meraih sukses di Moto3 GP Inggris di Sirkuit Silverstone, 29 Agustus mendatang.
"Tentu kami tidak sepenuhnya puas dengan hasil ini, tapi hari ini kami melihat sebuah kemajuan, dan kami mengambil sejumlah hal positif untuk balapan selanjutnya di GP Inggris. Terima kasih untuk semua anggota tim dan pembalap," ucap Aoyama.
Aoyama merupakan juara dunia kelas 250cc 2009 dengan mengalahkan pembalap seperti Hector Barbera dan mendiang Marco Simoncelli. Aoyama kemudian tampil di kelas MotoGP secara penuh pada musim 2010, 2011, 2012 dan 2014.
Live streaming MotoGP Inggris bisa disaksikan melalui CNNIndonesia.com. Sementara siaran langsung balapan melalui Trans7.
(har)