Rekor Indonesia vs Jepang di Uber Cup: 7 Kali Menang

CNN Indonesia
Selasa, 12 Okt 2021 12:15 WIB
Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan diandalkan Indonesia melawan Jepang. (REUTERS/LEONHARD FOEGER)
Jakarta, CNN Indonesia --

Indonesia unggul rekor pertemuan atas Jepang jelang duel kedua tim di Grup A Uber Cup 2021 di Ceres Arena, Selasa (12/10) siang waktu Indonesia.

Pertarungan Indonesia vs Jepang nanti guna memperebutkan posisi juara Grup A.

Saat ini Indonesia menempati posisi kedua klasemen usai meraih 8 kemenangan dan dua kali kalah di fase grup Uber Cup 2021. Dalam dua laga sebelumnya, Indonesia masing-masing menang 4-1 atas Jerman serta Prancis.

Sementara itu Jepang kukuh di puncak klasemen dengan menyapu bersih 10 pertandingan melawan Prancis dan Jerman.

Laga melawan Jepang nanti merupakan pertarungan ke-14 dengan Indonesia di Uber Cup, atau yang kelima sejak era 1990-an. Dari 13 laga sebelumnya, sejak kali pertama bertemu pada 1966, Indonesia menang tipis 7 kali, sedangkan Jepang 6 kali menang.

Gregoria Mariska Tunjung jadi andalan Indonesia di Uber Cup tahun ini. (ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN)

Pada Uber Cup era 1957 hingga 1981 Indonesia dan Jepang enam kali bertemu. Tim Negeri Matahari Terbit itu mendominasi pertemuan dengan Indonesia lewat torehan lima kemenangan: 1966, 1969, 1972, 1978, 1981.

Sementara Indonesia hanya menang sekali pada edisi 1975 ketika mengalahkan Jepang 5-2. Pada masa itu Uber Cup dilangsungkan setiap tiga tahun dan mempertandingkan 7 partai.

Indonesia mulai mendominasi Jepang di Uber Cup pada era 1981 hingga 1988. Pada era itu Uber Cup dimainkan setiap dua tahu dengan mempertandingkan 5 partai.

Sejak 1981 hingga 1988, Indonesia tiga kali bertemu Jepang dan mampu menyapu bersih duel dengan kemenangan. Catatan apik itu terulang pada periode 1990-an hingga 2000.

Tim Merah Putih empat kali bertemu dengan Jepang. Indonesia menang 5-0 pada Uber Cup 1990, kembali menang 5-0 pada edisi 1996, dan terakhir menang 3-2 pada 2000.

Dalam pertemuan terakhir dengan Jepang di Uber Cup 2012, Indonesia kalah 2-3 di Wuhan, China.



(sry/nva)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK