
Para pemain Timnas Indonesia U-23 tampak lesu setelah kalah dari Thailand 0-1 lewat babak perpanjangan waktu pada semifinal SEA Games 2021 (2022) di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Kamis (19/5).
Kekalahan ini juga terasa menyakitkan karena tiga kartu merah yang diterima Firza Andika, Ricky Kambuaya, dan Rachmat Irianto jelang berakhirnya babak kedua masa perpanjangan waktu.
Striker Timnas Indonesia U-23 Egy Maulana Vikri juga mengalami cedera pada pertengahan babak kedua. Pemain FK Senica itu bahkan tampak harus ditandu keluar lapangan karena cedera yang ia alami.