VIDEO: Momen Kedatangan Elkan Baggott di Jakarta

CNN | CNN Indonesia
Jumat, 27 Mei 2022 08:00 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott tiba di Jakarta, Kamis (26/5), untuk persiapan laga uji coba lawan Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (1/6).

Baggott mengatakan dalam kondisi baik untuk duel Indonesia vs Bangladesh nanti.

Baggott sangat antusias untuk kembali mengenakan kostum Timnas Indonesia setelah absen di SEA Games 2021 karena masalah kesehatan.