Klasemen Liga Inggris Usai Liverpool Nyaris Kalah Lawan Crystal Palace

CNN Indonesia
Selasa, 16 Agu 2022 06:47 WIB
Klasemen Liga Inggris 2022/2023 mengalami perubahan usai Liverpool nyaris kalah lawan Crystal Palace, Selasa (16/8) dini hari WIB.
Laga Liverpool vs Crystal Palace di Liga Inggris, Selasa (16/8) dini hari WIB. (REUTERS/PETER POWELL)
Jakarta, CNN Indonesia --

Klasemen Liga Inggris 2022/2023 mengalami perubahan usai Liverpool nyaris kalah lawan Crystal Palace.

Liverpool hampir menderita kekalahan saat menjamu Crystal Palace pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di Stadion Anfield, Selasa (16/8) dini hari WIB.

Dalam laga ini Liverpool bermain imbang 1-1 lawan Crystal Palace. The Reds tertinggal lebih dulu pada babak pertama tepatnya di menit ke-32 lewat gol penyerang Crystal Palace Wilfried Zaha.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Upaya serangan yang terus menerus dilancarkan Liverpool baru membuahkan hasil pada menit ke-61 setelah Luis Diaz berhasil mencetak gol penyama kedudukan.

Tak ada gol tambahan yang mampu dicetak kedua tim hingga laga berakhir. Pertandingan Liverpool vs Crystal Palace pun berakhir dengan skor 1-1.

Meski demikian hasil imbang ini membuat Liverpool naik satu setrip dari posisi ke-13 ke peringkat ke-12 klasemen sementara Liga Inggris.

[Gambas:Video CNN]

Saat ini Liverpool mengemas dua poin dari dua kali hasil imbang di awal kompetisi Liga Inggris musim ini.

Sementara hasil imbang ini juga membuat Crystal Palace naik dari posisi ke-18 ke peringkat ke-16 klasemen sementara Liga Inggris. Crystal Palace kini mengoleksi satu poin dari dua pertandingan yang telah dilakoni.

Banner live streaming MotoGP 2022

Klasemen Liga Inggris

1. Manchester City 6
2. Arsenal 6
3. Brentford 4
4. Tottenham 4
5. Newcastle 4
6. Leeds 4
7. Chelsea 4
8. Brighton 4
9. Aston Villa 3
10. Nottingham 3
11. Bournemouth 3
12. Liverpool 2
13. Fulham 2
14. Wolverhampton 1
15. Leicester 1
16. Crystal Palace 1
17. Everton 0
18. Southampton 1
19. West Ham 0
20. Manchester United 0



(rhr/rhr/rhr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER