Resmi: Egy Maulana Dilepas Zlate Moravce

CNN Indonesia
Kamis, 15 Des 2022 15:25 WIB
Winger Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri resmi meninggalkan klub Slovakia FC Vion Zlate Moravce.
Egy Maulana Vikri dilepas Zlate Moravce. (Dok. FK Senica)
Jakarta, CNN Indonesia --

Winger Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri resmi meninggalkan klub Slovakia FC Vion Zlate Moravce.

Dalam rilis resmi klub disebutkan Egy tidak mendapat menit main yang signifikan. Adapun pemain berposisi penyerang sayap ini dikontrak Zlate Moravce dengan durasi satu musim.

"Saya ingin berterima kasih kepada ViOn, rekan setim saya, dan tim pelatih. Terima kasih atas waktu yang dihabiskan di klub, meskipun singkat," kata Egy di laman resmi Zlate Moravce.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Saya hanya mengharapkan Golden Moravians hal terbaik dan semoga sukses di sisa musim ini," kata pemain yang saat ini sedang mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia tersebut.

Selain Egy, Zlate Moravce juga mengumumkan pelepasan satu pemain lainnya, yaitu Giannis Niarchos. Pemain asal Yunani ini dilepas meski memiliki menit main cukup tinggi dan menyumbang enam gol.

Selama membela Zlate Moravce, Egy hanya tampil delapan kali. Dari jumlah itu Egy tidak menyumbang gol, tapi menciptakan satu assist. Hal itu membuat klub merasa kurang puas dan Egy merasa butuh waktu tampil lebih.

[Gambas:Instagram]

Mengenai masa depan Egy setelah ini, agen sang pemain, Dusan Bogdanovic belum berkomentar. CNNIndonesia.com telah mengonfirmasi soal pelepasan Egy ini, tetapi belum dibalas.

Zlate Moravce merupakan klub ketiga Egy Maulana di Eropa setelah Lechia Gdansk dan FK Senica.

Sambil menunggu mendapat klub baru, Egy Maulana akan fokus bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2020. Kejuaraan dwitahunan ini akan berlangsung mulai 20 Desember hingga 16 Januari 2022.

(abs/har)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER