2. Terkuak Ruang Ganti Prancis di Final Piala Dunia: Penuh Amarah
Ruang ganti Prancis pada turun minum final Piala Dunia 2022 melawan Argentina dipenuhi amarah dari pemain dan pelatih.
Aksi tingkah skuad Prancis diketahui dalam sebuah video dokumenter berjudul 'Merci les Bleus' yang tayang di TF1.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam laga final di Stadion Lusail, Prancis gagal mempertahankan gelar Piala Dunia setelah kalah lewat babak adu penalti.
Sebelumnya Prancis menampilkan perjuangan luar biasa dengan dua kali menyamakan kedudukan pada babak kedua waktu normal dan babak kedua extra time.
Pelatih Didier Deschamps menyuarakan kekesalan kepada anak asuhnya pada saat Prancis tertinggal 0-2 saat turun minum.
Nada kesal bercampur marah juga dilontarkan kiper pengganti Steve Mandanda yang berada di bangku cadangan.
Sementara Mbappe yang mencetak hattrick dalam laga tersebut, dua gol pada akhir babak kedua dan sebuah gol di masa injury time, mengucapkan pidato di hadapan rekan-rekannya.
3. Prancis Penuh Masalah, Thuram Kena Amuk Deschamps
Timnas Prancis menyimpan segudang masalah pada final Piala Dunia 2022 melawan Argentina di Stadion Lusail Iconic, Qatar, Minggu (18/12).
Sebelum final digelar, internal Prancis diisi dengan perselisihan pelatih Didier Deschamps dengan Karim Benzema dan Benjamin Pavard. Benzema juga disebut tidak disukai beberapa pemain, di antaranya Hugo Lloris dan Antoine Griezmann.
Penampilan buruk pada babak pertama saat tertinggal 0-2 dari Argentina membuat sejumlah pemain menunjukkan kekesalan di ruang ganti, termasuk amarah dari Deschamps.
Problem Les Bleus tidak berhenti sampai di situ. Deschamps juga memarahi striker pengganti Marcus Thuram.
Dikutip dari RMC Sport berdasarkan laporan TF1, Deschamp 'mengamuk' kepada Thuram pada jeda babak tambahan pertama.