Klasemen Liga Italia Usai Roma Tumbang di Markas Atalanta

CNN Indonesia
Selasa, 25 Apr 2023 04:31 WIB
AS Roma menelan kekalahan di markas Atalanta dalam laga lanjutan Liga Italia. (AP/Simone Spada)
Jakarta, CNN Indonesia --

Klasemen Liga Italia mengalami perubahan setelah AS Roma takluk 1-3 dari Atalanta di Liga Italia. Berikut klasemen usai laga Atalanta vs Roma.

Atalanta membuka keunggulan di laga ini pada menit ke-39. Tembakan first time Mario Pasalic di dalam kotak penalti berhasil membawa tuan rumah unggul 1-0 atas tim tamu.

Atalanta semakin di atas angin pada menit ke-74. Kapten tim Rafael Toloi membawa Atalanta unggul 2-0 setelah mencetak gol memanfaatkan kemelut yang terjadi di kotak penalti Roma.

Roma merespons dengan memperkecil kedudukan pada menit ke-83. Tembakan terarah Lorenzo Pellegrini dari luar kotak penalti tidak mampu dibendung kiper Atalanta, Marco Sportiello.

Asa Roma menyamakan kedudukan justru pupus hanya satu menit berselang. Blunder Rui Patricio membuat Teun Koopmeiners bisa dengan mudah menceploskan bola untuk membawa Atalanta unggul 3-1 dan bertahan hingga babak kedua usai.

Hasil ini membuat Atalanta menjaga peluang untuk menembus zona empat besar. Tim asuhan Gian Piero Gasperini yang nangkring di posisi ketujuh dengan 52 poin hanya berjarak empat angka dari AC Milan yang menempati peringkat keempat.

Bagi Roma kekalahan ini membuat mereka gagal masuk ke posisi empat besar. I Lupi menempati posisi kelima dengan koleksi 56 poin.

Sementara itu posisi puncak ditempati Napoli. Tim arahan Luciano Spalletti itu mengoleksi 78 poin dan sudah semakin dekat dengan gelar scudetto musim ini.

Napoli kini ungul 17 poin atas Lazio yang menempati posisi kedua klasemen sementara Liga Italia.

Klasemen Liga Italia

1. Napoli 78 poin
2. Lazio 61
3. Juventus 59
4. AC Milan 56
5. Roma 56
6. Inter 54
7. Atalanta 52
8. Bologna 44
9. Udinese 42
10. Fiorentina 42
11. Torino 42
12. Monza 41
13. Sassuolo 40
14. Salernitana 33
15. Empoli 32
16. Lecce 28
17. Spezia 27
18. Verona 26
19. Cremonese 19
20. Sampdoria 17

(jal)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK