Hasil Premium Sports di JIS: Persija Jumpa Selangor Malaysia di Final

CNN Indonesia
Kamis, 30 Mei 2024 21:34 WIB
Persija lolos ke final mini turnamen Premium Sports dan jumpa Selangor FC Malaysia.
Persija lolos ke final mini turnamen Premium Sports usai menang atas PSIS di JIS, Kamis (30/5). (ANTARA FOTO/FAUZAN)
Jakarta, CNN Indonesia --

Persija Jakarta sukses mengalahkan PSIS Semarang dengan skor 1-0 pada pertandingan mini turnamen Premium Sports di Jakarta International Stadium (JIS), Kamis (30/5). Kemenangan ini membuat Persija lolos ke final dan jumpa Selangor Malaysia.

Pada menit kelima tendangan bebas gelandang Persija Raihan Hannan mengarah tepat ke gawang lawan, namun bisa ditepis kiper PSIS Rizki Darmawan.

Di menit ke-14 tembakan keras penyerang Persija Aji Kusuma masih membentur mistar gawang PSIS.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada menit ke-23 Persija berhasil unggul 1-0 lewat sundulan Akbar Arjunsyah usai meneruskan umpan Firza Andhika.

Di menit ke-44, Persija kembali mendapatkan peluang. Namun tendangan Aji Kusuma masih membentur tiang gawang PSIS.

Keunggulan 1-0 Persija atas PSIS bertahan hingga akhir pertandingan. Persija pun lolos ke final Premium Sports dan jumpa Selangor FC.

Sebelumnya, Selangor FC menang 3-2 atas Sabah FC Malaysia pada pertandingan penyisihan mini turnamen bertajuk Premium Sports di Jakarta International Stadium (JIS), Kamis (30/5) sore.

Dalam pertandingan tersebut pada menit ke-41 Sabah mendapat peluang terbaik lewat tendangan keras Robat. Namun tendangannya masih melenceng di sisi kiri gawang Selangor.

Di menit ke-45, Selangor berhasil memecah kebuntuan lewat gol Haiqal yang berhasil mengecoh kiper Sabah Khairul Fahmi.

Tiga menit kemudian atau pada menit ke-45+3, Selangor FC berhasil menambah skor lewat gol bunuh diri Taesu Park saat berusaha membendung tembakan pemain lawan Harith. Selangor pun berhasil unggul 2-0 di babak pertama.

Pada awal babak kedua pemain Indonesia Saddil Ramdani dimasukkan oleh Sabah untuk menambah daya serang. Saddil pun sukses membawa perubahan besar dalam permainan Sabah.

Di menit ke-62 Sabah berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 lewat sontekan Jafri.

Gol ini dikreasikan oleh Saddil yang melakukan backheel pass ke rekannya di sisi kanan bola dikirim ke jantung pertahanan Selangor yang disambut Jafri untuk menciptakan gol.

Pada menit ke-64 Saddil Ramdani cetak gol indah usai melakukan 'goyang khas pecel lele-nya' untuk melewati tiga pemain belakang Selangor yang membuat skor menjadi 2-2.

Pada menit ke-70 Orozco berhasil membawa Selangor kembali unggul menjadi 3-2 lewat tendangan yang melewati celah kaki pemain belakang Sabah.

Hingga pertandingan berakhir skor tidak berubah, Sabah kalah 2-3 dari Selangor. Selangor lolos ke final Premium Sports dan jumpa Persija, sedangkan Sabah akan main di perebutan peringkat ketiga melawan PSIS pada Minggu (2/6) mendatang.

(rhr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER