LIVE REPORT: Ukraina vs Belgia di Euro 2024

Pertandingan Ukraina vs Belgia di Euro 2024 telah berakhir dengan skor 0-0 pada Rabu (26/6) malam.

Pertandingan Ukraina vs Belgia di Euro 2024 telah berakhir dengan skor 0-0 pada Rabu (26/6) malam.

Rabu, 26 Juni 2024
  • Pemain Ukraina dan Belgia Memasuki Lapangan

    22:55

    Pemain Ukraina dan Belgia kini sudah memasuki lapangan. 

  • Wasit Anthony Taylor Pimpin Ukraina vs Belgia

    22:54

    Wasit Anthony Taylor asal Inggris pimpin pertandingan Ukraina vs Belgia yang bakal kick off pukul 23.00 WIB.

  • Pemain Ukraina dan Belgia Sudah Berada di Lorong

    22:53

    Pemain Ukraina dan Belgia kini sudah bersiap di lorong stadion MHPArena, Stuttgart.

  • Ukraina vs Belgia Penentu Lolos 16 Besar Euro 2024

    22:53

    Belgia dan Ukraina sama-sama masih memiliki peluang lolos ke babak 16 besar Euro 2024. Karena itu pemenang pertandingan ini dipastikan akan lolos ke babak 16 besar Euro 2024.

  • Ukraina di Klasemen Euro 2024

    22:52

    Sedangkan, Ukraina kini berada di posisi juru kunci Grup E dengan torehan tiga poin dari dua pertandingan yang dilakoni.

  • Belgia di Klasemen Euro 2024

    22:52

    Belgia saat ini menempati posisi kedua klasemen Grup E Euro 2024 dengan mengemas tiga poin dari dua pertandingan yang dilakoni.

  • Line Up Belgia

    22:50

    Sementara itu Belgia menurunkan formasi 4-3-3 untuk menghadapi Ukraina pada pertandingan ini.

    Susunan Pemain Belgia XI (4-3-3): Koen Casteels; Jan Vertonghen, Wout Faes, Arthur Theate, Timothy Castagne; Kevin De Bruyne, Amadou Onana, Youri Tielemans; Jeremy Doku, Romelu Lukaku, Leandro Trossard

  • Susunan Pemain Ukraina

    22:48

    Berikut susunan pemain Ukraina untuk menghadapi Belgia di MHPArena, Stuttgart, malam ini. Ukraina bermain dengan formasi 5-3-2.

    Line Up Ukraina XI (5-3-2): Anatoliy Trubin; Vitaliy Mykolenko, Mykola Matvienko, Oleksandr Svatok, Illia zabarnyi, Oleksander Tymchyk; Georgiy Sudakov, Vladimir Brazhko, Mykola Shaparenko; Artem Dovbyk, Roman Yaremchuk

  • Selamat Datang di Live Report Euro 2024: Ukraina vs Belgia

    22:46

    Selamat datang di live report Euro 2024. Saya akan memandu jalannya pertandingan antara Ukraina vs Belgia yang akan berlangsung sesaat ini.