ANALISIS

Timnas Indonesia Menjaga Angan Setelah Tiket Piala Asia U-20 di Tangan

Muhammad Ikhwanuddin | CNN Indonesia
Selasa, 01 Okt 2024 06:55 WIB
Timnas Indonesia U-20 akan berlaga di Piala Asia U-20 2025. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)
Jakarta, CNN Indonesia --

Timnas Indonesia U-20 sudah mengamankan tiket Piala Asia U-20 2025. Apa saja yang mesti disiapkan untuk putaran final?

Skuad Garuda Nusantara memastikan satu tempat di putaran final usai ditahan imbang Yaman 1-1 pada laga penutup Grup F fase kualifikasi Piala Asia U-20 2025, Minggu (29/9). Status juara grup membuat Jens Raven dan kawan-kawan berhak mendapat status lolos langsung.

Selama babak kualifikasi, tim besutan Indra Sjafri tampil impresif. Dua laga pembuka Indonesia kontra Maladewa dan Timor Leste rampung dengan pesta gol. Itu pula yang membuat tim Merah Putih hanya butuh minimal hasil imbang untuk finis sebagai pemuncak klasemen Grup F.

Tapi Indonesia tak boleh berpuas diri. Sebab tantangan lebih besar akan mereka hadapi di Piala Asia U-20 tahun depan. Situasi ini, bukan pertama kalinya bagi tim Garuda.

Pada edisi terakhir di Piala Asia U-20 2025, Indonesia gemilang di babak kualifikasi dengan tiga kemenangan beruntun. Kala itu, Indonesia mengusung mimpi besar meraih 'tiket' Piala Dunia U-20 2023 meski sudah lolos sebagai tuan rumah.

Tak dinyana, kenyataan pahit harus ditelan tim besutan Shin Tae Yong. Indonesia tidak lolos fase gugur karena kalah selisih gol dari Irak. Padahal Indonesia sempat menang atas Suriah dan imbang kontra Uzbekistan sekaligus membuktikan wakil Merah Putih memberi perlawanan berarti.

Berkaca dari rekam jejak itu, Indonesia tidak boleh pongah dengan hasil positif pada babak kualifikasi. Sebab ada kemungkinan lawan yang akan dihadapi di Piala Asia U-20 2025 adalah barisan tim-tim besar, atau tim kuda hitam yang siap memberi kejutan.

Saat ini AFC belum mengumumkan daftar Pot untuk drawing Piala Asia U-20 2025. Tapi berdasarkan unggahan akun Footy Rankings di X, Indonesia diperkirakan masuk ke Pot 3 bersama Arab Saudi, Suriah, dan Kyrgystan.

Artinya, Indonesia bakal berjumpa dengan peserta dari Pot 1, Pot 2, dan Pot 4. Adapun di Pot 1 diprediksi bakal diisi oleh tuan rumah China, Uzbekistan, Irak, dan Jepang.

Lalu di Pot 2 diperkirakan diisi Korea Selatan, Australia, Iran, dan Yordania. Kemudian Pot 4 kemungkinan ditempati Qatar, Thailand, Yaman, dan Korea Utara.

Baca lanjutan berita ini di halaman berikut >>>

Tembus Piala Dunia U-20 Bukan Sekadar Impian


BACA HALAMAN BERIKUTNYA
HALAMAN :