Klasemen Piala AFF Futsal: Indonesia di Atas Australia
Klasemen Piala AFF Futsal 2024 mengalami perubahan usai Timnas Futsal Indonesia menang telak atas Kamboja. Berikut klasemen Piala AFF Futsal 2024.
Timnas Futsal Indonesia berhasil melakoni laga perdana Grup B Piala AFF Futsal 2024 dengan hasil mengesankan.
Tim asuhan Hector Souto itu menang telak 9-0 atas Kamboja di Terminal Hall, Nakhon Ratchasima, Senin (4/11).
Kemenangan itu membuat Timnas Futsal Indonesia berhasil naik ke posisi puncak klasemen Grup B Piala AFF Futsal 2024 dengan mengemas tiga poin dari satu pertandingan yang dijalani.
Sebaliknya kekalahan telak dari Indonesia membuat Kamboja menempati posisi juru kunci klasemen Grup B dengan poin nol dari satu pertandingan yang dilakoni.
Sementara pada pertandingan lainnya yang berlangsung Senin (4/11), Australia ditahan imbang Myanmar 3-3.
Hasil tersebut membuat Australia kini berada di peringkat kedua klasemen Grup B dengan mengemas satu poin dari satu pertandingan yang dilakoni.
Sedangkan, Myanmar saat ini menempati posisi ketiga klasemen Grup B dengan mengantongi satu poin dari satu laga yang dijalani.
Adapun di Grup A, Thailand saat ini memimpin klasemen dengan mengemas enam poin dari dua kemenangan.
Kemudian di posisi kedua Grup A ditempati Malaysia dengan koleksi tiga poin dari satu laga yang dijalani.
Lalu Vietnam kini menempati peringkat ketiga klasemen Grup A dengan tiga poin dari satu pertandingan yang dilakoni.
Klasemen Piala AFF Futsal 2024:
Grup A:
1. Indonesia 3 Poin
2. Australia 1
3. Myanmar 1
4. Kamboja 0
Grup B
1. Thailand 6
2. Malaysia 3
3. Vietnam 3
4. Timor Leste 0
5. Brunei 0