Daftar 23 Pemain Malaysia U-23 di Piala AFF: 4 Pemain Senior
Timnas Malaysia U-23 resmi merilis 23 pemain yang akan berlaga di Piala AFF U-23 2025 di Indonesia, 15-29 Juli. Pelatih Nafuzi Zain memasukkan empat pemain yang sudah memiliki caps bersama timnas Malaysia senior.
Keempat pemain itu adalah bek Ubaidullah Shamsul serta tiga penyerang Haqimi Azim, Aliff Izwan, dan Fergus Tierney. Haqimi Azim menjadi pemain dengan caps terbanyak di timnas senior, yakni 12 caps dan satu gol.
Johor Darul Ta'zim II menjadi klub dengan sumbangan terbanyak di skuad timnas Malaysia U-23 kali ini. Total ada sepuluh pemain dari JDT II yang masuk skuad Harimau Malaya Muda.
"23 pemain yang kita bawa ke Indonesia ini adalah pemain yang terbaik. Memang ada beberapa pemain yang cedera, tapi selamat untuk 23 pemain yang terpilih. Untuk situasi saat ini adalah tim terbaik," ucap Nafuzi Zain terkait pemain yang dipilihnya.
Timnas Malaysia U-23 sendiri dijadwalkan tiba di Jakarta pada Minggu (15/7). Malaysia akan menghadapi laga pertama Piala AFF U-23 2025 melawan Filipina pada Selasa (15/7).
Malaysia tergabung di Grup A Piala AFF U-23 2025 bersama Indonesia, Filipina dan Brunei Darussalam. Indonesia dan Malaysia di atas kertas akan bersaing menjadi juara grup.
Timnas Malaysia U-23 terbang ke Jakarta berbekal dua kemenangan dan satu kekalahan dalam uji coba. Terakhir, tim Harimau Malaya Muda dikalahkan Negri Sembilan 0-1 dalam uji coba Jumat (11/7).
Daftar 23 pemain timnas Malaysia U-23 di Piala AFF U-23 2025:
Kiper: Haziq Aiman (JDT II), Syahmi Adib Haikal (Negri Sembilan), Zulhilmi Sharani (JDT II).
Belakang: Aiman Hakimi (Selangor), Aiman Yusuf (Mokhtar Dahari), Aliff Ahmad (JDT II), Arif Ilham (KL City), Aysar Hadi (JDT II), Faris Danish (JDT II), Shafizan Arshad (JDT II), Ubaidullah Shamsul (Terengganu).
Tengah: Aiman Danish (JDT II), Danish Hakimi (JDT II), Danish Syamer (JDT II), Haykal Danish (Selangor), Haziq Kutty Abba (Penang), Muhammad Khalil (Selangor), Ziad El Basheer (JDT II).
Depan: Abdul Rahman Daud (Selangor), Aliff Izwan (Selangor), Fergus Tierney (Sabah), Haqimi Azim (Kuala Lumpur City), Nabil Qayyum (Selangor II).
(har)