Aji Santoso Ungkap Kekuatan Thailand yang Bisa Lukai Indonesia U-23

CNN Indonesia
Kamis, 24 Jul 2025 09:13 WIB
Mantan pelatih Timnas Indonesia U-23 Aji Santoso memperingkatkan agar skuad Gerald Vanenburg waspadai penguasaan bola Thailand di semifinal Piala AFF U-23 2025.
Timnas Thailand U-23 jago pegang bola yang bisa membahayakan Indonesia. (Dok. @changsuek)
Jakarta, CNN Indonesia --

Mantan pelatih Timnas Indonesia U-23 Aji Santoso memperingkatkan agar skuad Gerald Vanenburg mewaspadai penguasaan bola Thailand U-23 di semifinal Piala AFF U-23 2025.

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Thailand pada semifinal Piala AFF U-23 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, pada Jumat (25/7) malam, pukul 20.00 WIB.

Pelatih Persela Lamongan Aji Santoso yang merupakan mantan pelatih Timnas Indonesia U-23 memberikan beberapa saran kepada skuad Garuda Muda yang akan menghadapi Thailand.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Aji mengatakan Timnas Indonesia U-23 harus mewaspadai kemampuan penguasaan bola Thailand yang bagus.

"Kita tahu tim Thailand ini memiliki penguasaan bola yang sangat bagus. Ini yang membahayakan apalagi kalau dia berani melakukan ball position di daerah pertahanan kita, itu yang perlu diantisipasi," ucap Aji Santoso dikutip dari Antara.

Dalam dua pertandingan di Grup C Piala AFF U-23 2025, Thailand memiliki rata-rata penguasaan bola sebesar 59 persen.

"Jadi Thailand juga tim yang bagus ya tentunya bagaimana cara menghadapi tim Thailand ini tentunya pelatih sudah mengetahui apa yang harus dilakukan oleh pemain-pemain kita di lapangan gitu," kata Aji.

"Jadi menurut saya yang terpenting bagaimana pemain bisa tampil maksimal, menjalankan instruksi pelatih dengan baik, bisa mengantisipasi kekuatan-kekuatan Thailand," ujar Aji menambahkan.

Pertemuan nanti merupakan pertemuan ketiga Indonesia vs Thailand di Piala AFF U-23. Pertemuan pertama kedua tim terjadi di Kamboja pada 2019, saat Timnas Indonesia U-23 yang dilatih Indra Sjafri mengalahkan Thailand 2-1 pada laga final.

Kemudian pada pertemuan kedua pada edisi 2023, Timnas Indonesia U-23 yang dilatih Shin Tae Yong mengalahkan Thailand di semifinal dengan skor 3-1.

[Gambas:Video CNN]

(rhr/rhr/har)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER