WAWANCARA EKSKLUSIF

Alexander Volkanovski: Bakal Habisi Diego Lopes di UFC 325

CNN Indonesia
Selasa, 27 Jan 2026 18:15 WIB
CNNIndonesia.com melakukan wawancara eksklusif dengan Alexander Volkanovski jelang UFC 325 yang akan berlangsung akhir pekan ini.
Alexander Volkanovski bertekad memenangi laga melawan Diego Lopes dengan cepat di UFC 325. (USA TODAY Sports via Reuters Con/Stephen R. Sylvanie)
Jakarta, CNN Indonesia --

Alexander Volkanovski bertekad menang cepat atas Diego Lopes pada UFC 325, Minggu (1/2), untuk mempertahankan sabuk juara kelas bulu UFC.

Duel Volkanovski vs Lopes di UFC 325 yang berlangsung di Qudos Bank Arena, Sydney, Australia, merupakan pertemuan kedua di antara kedua petarung.

Volkanovski dan Lopes sudah pernah bertemu di UFC 314 yang berlangsung 12 April 2025. Ketika itu keduanya memperebutkan sabuk juara kelas bulu UFC yang sedang lowong lantaran Ilia Topuria memilih naik kelas ke lightweight.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada pertarungan pertama, Volkanovski menang angka mutlak setelah melewati lima ronde yang sengit dan seru melawan Lopes. Ketika itu keduanya beradu pukul dalam stand fighting yang sangat dominan.

Volkanovski sempat beberapa kali mencoba menjatuhkan Lopes untuk melanjutkan pertarungan ground fight, namun petarung asal Brasil itu bisa melakukan takedown defence dengan baik. Dari lebih delapan percobaan, Volkanovski cuma berhasil sekali membuat Lopes jatuh.

Menjelang pertarungan UFC 325, CNNIndonesia.com melakukan wawancara eksklusif bersama Volkanovski perihal persiapan hingga prediksi pertarungan:

UFC 325 akan berlangsung di Sydney, Australia, di negara Anda. Apakah ada tekanan buat Anda?

Tidak, tekanan akan selalu ada. Tekanan adalah pergi ke sana, bertarung, dan menang. Tidak peduli siapa yang Anda hadapi, saya melihatnya sebagai kesempatan yang baik untuk membuat persembahan untuk teman-teman, keluarga, dan penyokong di ruangan rumah.

Ini membuat momen jadi lebih besar. Jadi ini adalah kesempatan untuk memiliki momen yang sangat besar, karena saya tahu atmosfer itu akan sangat luar biasa.

Oke, menghadapi Diego Lopes. Dari semua petarung yang telah Anda hadapi, apakah Anda melihat dia sebagai lawan yang layak untuk bertarung dua kali dengan Anda?

Tentu saja, ini lebih ke soal waktunya. Sekarang saya berumur 37 tahun, sudah dua kali juara, sekarang berhadapan dengan seorang petarung yang lebih muda yang sangat berbahaya, yang baru saja muncul.

Jadi itu akan selalu menjadi tantangan yang sulit karena waktunya, tapi tidak hanya itu, dia adalah lawan yang sangat berbahaya.

Dia memiliki dagu yang luar biasa kuat [tahan pukul], dan dia memiliki kekuatan, jadi Anda harus menghormati itu.

Apa yang Anda pelajari dari pertemuan pertama menghadapi Lopes? Apa evaluasi Anda?

Ya, kami sudah mengetahui banyak hal, tapi dia lebih kuat daripada yang saya pikirkan. Dia memiliki dagu yang lebih baik daripada yang saya pikirkan. Dia jelas punya daya tahan. Dia seorang petarung yang berbahaya, tapi kami tahu itu.

Baca lanjutan wawancara ini di halaman selanjutnya>>>

Volkanovski Sudah Mengetahui Kekuatan Diego Lopes BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2