Pajero Sport Rockford Fosgate Bukan Lagi Edisi Terbatas
Rayhand Purnama | CNN Indonesia
Jumat, 03 Agu 2018 20:09 WIB
Bagikan:
url telah tercopy
Mitsubishi Pajero Sport Rockford Fosgate. Foto: CNN Indonesia/ Febri Ardani)
Jakarta, CNN Indonesia -- Mitsubishi Pajero Sport Rockford Fosgate batal dibuat terbatas, sebab model khusus yang mengenakan status "Limited Edition" itu kembali dijual di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018.
Mitsubishi pertama kali menawarkan Pajero Sport Rockford Fosgate di Indonesia International Motor Show (IIMS) yang digelar pada April lalu. Kuota unit yang dilego hanya 1.000 unit demi menjaga eksklusivitas Limited Edition. Di GIIAS, Pajero Sport Rockford Fosgate ditawarkan lagi sebanyak 1.000 unit.
Kepala Grup Pemasaran dan Penjualan Mitsubishi Motors Krama Sales Indonesia (MMKSI) Imam Choeru Cahya menjelaskan pihaknya terpaksa menambah kuota unit Pajero Sport Rockford Fosgate. Hal itu dilakukan karena permintaannya dirasa masih banyak.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Asumsi per bulan 250 unit karena itu edisi terbatas, sebagai Limited Edition. Tapi kami cukup kaget ternyata satu bulan setengah sudah habis. Dealer komplain karena masih ada pesanan," ujar Imam di BSD, Tangerang, Jumat (3/8).
Imam berharap dengan nantinya ada tambahan 1.000 unit Pajero Sport Rockford Fosgate, konsumen yang sudah lebih dulu memiliki edisi pertama tidak akan kecewa.
"Tapi bisa mengertilah karena memang permintaan konsumen tinggi," ucap Imam.
Imam belum dapat memastikan apakah pada masa depan pihaknya bakal menambah lagi ketersediaan Pajero Sport Rockford Fosgate, atau bahkan menjadikannya sebagai varian tambahan Pajero Sport. Perlu dipahami edisi Rockford Fosgate bukan varian resmi Pajero Sport karena untuk melakukannya Mitsubishi Motors Krama Sales Indonesia (MMKSI) perlu melakukan uji tipe terlebih dahulu.
Sesuai namanya, model edisi terbatas itu dibekali sistem audio merek Rockford Fosgate. Selain itu ada juga tambahan kosmetik pada eksterior mulai dari spare tire cover, front & rear under garnish, muffler cutter, engine hood emblem, dan pelek 18 inci dengan desain spesial. Semua perlengkapan itu ditempel oleh MMKSI.