TIPS OTOMOTIF

Penyebab Suara Mesin Mobil Berbunyi Aneh

CNN Indonesia
Selasa, 23 Nov 2021 20:50 WIB
Pemilik jangan khawatir suara mesin mobil menjadi aneh, sebab kondisi itu bisa teratasi dengan beberapa perbaikan.
Kenali penyebab suara mesin mobil menjadi aneh. (Foto: CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)

Puli AC

Kondisi puli AC pada mobil yang sudah aus bisa menyebabkan mesin mengeluarkan bunyi klotok klotok. Mesin akan berdesis kasar dan suaranya bisa berlanjut secara terus menerus. Ketika AC dinyalakan, maka bunyi tersebut akan terdengar lebih keras.

Kondisi puli AC yang rusak harus segera diperbaiki karena akan berdampak pada kerusakan mesin utama.

Mengapa demikian? Karena bagian puli AC terhubung langsung pada alternator, mesin, timing belt dan dinamo servo. Perbaiki puli AC yang sudah aus dengan puli AC baru sekaligus bagian ASnya juga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ring atau baut mobil mulai kendur

Kerusakan mesin pada bagian ring atau kondisi baut mobil yang kendor, biasanya ditandai dengan bunyi klotok klotok yang suaranya mengikuti getaran mesin. Jika tidak segera diperbaiki, maka akan mengakibatkan komponen lainnya ikut bergetar.

Cara memperbaiki kondisi tersebut dengan membawa langsung mobil ke bengkel untuk menyambung kembali ring atau baut mobil yang kendor.

Masalah tersebut memang terlihat sepele, tapi jika tidak segera diperbaiki maka bisa membuat performa kendaraan menjadi tidak stabil.

Kerusakan pada header knalpot manifold tabung

Header knalpot manifold, yang platnya sudah mengalami korosi akan menimbulkan suara klotok klotok. Untuk mengatasi masalah tersebut, Anda bisa mengganti komponen yang korosi ke komponen baru. Apabila tidak segera diperbaiki, maka akan menyebabkan mesin mudah panas.

Ciri-ciri header knalpot yang mengalami kerusakan biasanya akan mengeluarkan bunyi klotok klotok saat mesin dalam kondisi panas dan gas sedang ditarik. Akan tetapi saat mesin masih dingin, bunyi klotok klotok tidak terlalu terdengar, mengutip situs resmi Suzuki.

(ryh/mik)

HALAMAN:
1 2 3
REKOMENDASI
UNTUKMU LIHAT SEMUA
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER