Mengenal Motor Sultan yang Ditunggangi Alex Marquez di Jakarta

CNN Indonesia
Selasa, 07 Feb 2023 16:59 WIB
Alex Marquez dan Fabio Di Giannantonio mengendarai Ducati Panigale V4 saat mengunjungi Jakarta sebelum Ducati Panigale V4 yang dikendarai pembalap Gresini Racing Alex Marquez dan Fabio Di Giannantonio saat berada di Jakarta, Selasa (7/2/2023). (CNNIndonesia/Damar Iradat)
Jakarta, CNN Indonesia --

Pembalap Gresini Racing Alex Marquez dan Fabio Di Giannantonio menjajal Ducati Panigale V4 di jalanan Jakarta, Selasa (7/2), sebelum menjalani tes pramusim MotoGP 2023 pada akhir pekan ini. Keduanya menjajal aspal ibu kota dari salah satu mal di Kawasan Senayan hingga Palmerah.

Kedua pembalap itu menunggangi Panigale tipe jalan raya yang dibalut tampilan khas MotoGP. Motor Alex terpampang stiker nomor 73 yang merupakan nomor balapnya, sementara Fabio menggunakan nomor 49.

Nama Panigale diambil dari sebuah kota kecil di Italia, Borgo Panigale, di Bologna yang merupakan lokasi pabrik pertama Ducati.

Motor sport ini dibekali mesin 1.103 cc Desmosedici Stradale V4 yang diturunkan dari MotoGP. Mesin ini pertama kali diperkenalkan Ducati pada 2018 esbagai penerus V-twin 1.299 cc.

Berbekal mesin itu, motor mampu mengeluarkan tenaga maksimal 215,5 hp pada 13.000 rpm dengan torsi puncak 123,6 Nm pada 9.500 rpm.

Versi Panigale V4 keluaran 2022 berkaitan erat dengan aerodinamika. Mengutip laman resmi Ducati, para insinyur pabrikan asal Italia itu memusatkan perubahan pada fairing yang mengintegrasikan desain sayap profil ganda yang lebih kompak dan tipis.

Pembaruan ini menjamin beban vertikal yang sama hingga 37 kg pada kecepatan 300 km/jam.

Selain itu bagian bawah fairing menampilkan soket ekstraksi yang didesain ulang untuk meningkatkan sistem pendingin yang bisa meningkatkan performa mesin selama balapan.

Pembalap Gresini Racing Alex Marquez dan Fabio Di Giannantonio berkendara menggunakan Ducati Panigale di Jakarta, Selasa (7/2/2023).Pembalap Gresini Racing Alex Marquez dan Fabio Di Giannantonio berkendara menggunakan Ducati Panigale di Jakarta, Selasa (7/2/2023). (CNNIndonesia/Damar Iradat)

Fokus lain dalam pengembangan motor ini adalah masalah ergonomis. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kontrol motor selama sesi trek dan memungkinkan pengendara mendapatkan hasil maksimal.

Joknya juga memiliki bentuk lebih rata dan lapisan yang lebih baik, sehingga pengendara dapat lebih mudah bergerak. Selain itu, hal ini mengurangi kemungkinan pengendara bergerak maju saat mengerem.

Panigale V4 yang merupakan model kasta tertinggi Ducati dan jadi motor koleksi sultan di Indonesia dijual mulai Rp799 juta di dalam negeri.

(dmr/fea)


[Gambas:Video CNN]
Lihat Semua
SAAT INI
BERITA UTAMA
REKOMENDASI
TERBARU
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
LIHAT SELENGKAPNYA
TERPOPULER