Mobil Hybrid Makin Banyak Dibeli di 2025, Mana yang Paling Laris?
Penjualan mobil hybrid (Hybrid Electric Vehicle/HEV) di Indonesia mengalami kenaikan selama 2025 menjadi 65.943 unit, sedangkan 2024 hanya 59.903 unit. Dalam data, pasar mobil hybrid tumbuh 10 persen.
Berkaca dari penjualan selama enam tahun ke belakang, peminat mobil elektrifikasi yang menggabungkan mesin konvensional dan baterai tersebut memang terus mengalami pertumbuhan.
Mulai dari 2019, wholesales atau distribusi dari pabrik ke dealer mobil hybrid berjumlah 787 unit, kemudian naik pada 2020 menjadi 1.191 unit, dan 2021 sebanyak 2.472 unit.
Satu tahun setelahnya, 2022, distribusi mobil hybrid menurut data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menjadi 10.344 unit sedangkan 2023 54.179 unit dan 2024 berjumlah 59.903 unit.
Kenaikan permintaan mobil hybrid dari tahun ke tahun disebabkan berbagai hal, mulai pilihan kendaraan semakin banyak, hingga harga yang mulai terjangkau oleh konsumen.
Lalu selama 2025 kemarin, mobil hybrid paling laris adalah Toyota Innova Zenix HEV yang membukukan angka 22.195 unit, sekaligus menegaskan posisi Toyota sebagai pemain dominan di segmen kendaraan elektrifikasi ringan.
Menurut Henry Tanoto, Wakil Presiden Toyota Astra Motor (TAM), permintaan mobil hybrid khususnya Zenix memang mengalami peningkatan. Pada 2025, permintaan naik 10 persen untuk Zenix Hybrid.
"Innova Zenix HEV dulu 70-an persen, sekarang sudah 80-an persen. Menggambarkan penerimaan mobil elektrifikasi Toyota semakin diterima masyarakat," kata Henry di Jakarta, Senin (26/1).
Lalu posisi kedua ditempati Suzuki XL7 Hybrid dengan penjualan 8.005 unit yang ditempel Suzuki Fronx Hybrid dengan capaian 7.419 unit.
Sementara Honda HR-V e:HEV berada di peringkat keempat dengan 5.118 unit, lalu Toyota Yaris Cross Hybrid mencatatkan penjualan 2.997 unit di urutan lima.
Masuk ke posisi enam ada Chery Tiggo Cross CSH yang membukukan 2.041 unit.
Mewakili segmen premium ada Toyota Alphard Hybrid dengan penjualan 1.756 unit atau menempati urutan tujuh, sementara Suzuki Grand Vitara dan Hyundai Santa Fe HEV masing-masing mencatat 1.714 unit dan 1.290 unit. Keduanya menempati urutan delapan dan sembilan.
Menutup daftar sepuluh besar, Suzuki Ertiga Hybrid mencatat penjualan 1.168 unit.
10 mobil hybrid terlaris selama 2025
1. Toyota Innova Zenix HEV 22.195 unit
2. Suzuki XL7 Hybrid 8.005 unit
3. Suzuki Fronx Hybrid 7.419 unit
4. Honda HR-V e:HEV 5.118 unit
5. Toyota Yaris Cross Hybrid 2.997 unit
6. Chery Tiggo Cross CSH 2.041 unit
7. Toyota Alphard Hybrid 1.756 unit
8. Suzuki Grand Vitara 1.714 unit
9. Hyundai Santa Fe HEV 1.290 unit
10. Suzuki Ertiga Hybrid 1.168 unit.