Cara Membuat Menu Produk di Katalog WhatsApp

CNN Indonesia
Jumat, 10 Des 2021 11:45 WIB
Ibarat menu, Anda dapat menjajakan barang dagangan dalam fitur katalog yang disediakan WhatsApp. Berikut cara membuat menu di WhatsApp.
Ilustrasi. Cara membuat menu di WhatsApp bisa dilakukan dengan mudah. (iStockphoto)
Jakarta, CNN Indonesia --

Layanan WhatsApp Business menjadi solusi untuk mempromosikan barang dagangan dengan mudah.

Ibarat menu, Anda dapat menjajakan barang dagangan dalam fitur katalog yang disediakan WhatsApp. Berikut cara membuat menu di WhatsApp.

Fitur katalog mempermudah Anda untuk berinteraksi dengan pelanggan. Katalog juga membantu menampilkan produk dan layanan Anda.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam katalog tersebut, Anda dapat menjajakan barang jualan dengan keterangan yang detail, mulai dari nama, foto, harga, deskripsi produk, hingga tautan ke situs web.

Cara Membuat Menu Produk di WhatsApp

Ilustrasi WhatsAppIlustrasi. Cara membuat menu di WhatsApp bisa dilakukan dengan mudah. (istockphoto/ stockcam)

Berikut cara membuat katalog di WhatsApp, mengutip laman resminya.

1. Buka aplikasi WhatsApp Business.
2. Buka menu Pengaturan, pilih opsi 'Fitur Bisnis', dan pilih 'Katalog'. Jika Anda ingin membuat katalog baru, ketuk 'Tambah Produk atau Layanan'.
3. Ketuk ikon tanda tambah berwarna biru, lalu ketuk 'Tambah Gambar'.
4. Ketuk 'Pilih Foto' untuk mengunggah gambar dari galeri ponsel atau 'Ambil Foto' untuk mengambil gambar baru. Anda dapat mengunggah hingga 10 gambar.
4. Masukkan nama produk atau layanan. Anda juga dapat memberikan detail seperti harga, deskripsi, hingga tautan ke situs web jika ada.
5. Ketuk 'Simpan'.

Cara Menghapus Produk dari Katalog WhatsApp

Selain mengetahui cara membuat menu di WhatsApp, Anda juga perlu tahu cara menghapusnya. Berikut caranya.

1. Buka aplikasi WhatsApp Business
2. Buka menu Pengaturan, pilih opsi 'Fitur Bisnis', dan pilih 'Katalog'.
3. Geser ke kiri produk atau layanan yang ingin Anda hapus, kemudian ketuk 'Hapus'.
4. Cara lain, Anda juga bisa langsung memilih gambar produk yang ingin Anda hapus. Ketuk 'Edit', lalu 'Hapus.

Cara Menyembunyikan Produk Tertentu

ilustrasi whatsapp businessIlustrasi. Cara membuat menu di WhatsApp bisa diikuti dengan mudah. (iStockphoto)

Selain menampilkan berbagai produk yang ditawarkan, Anda juga dapat memilih produk-produk apa saja yang bisa dilihat oleh pelanggan secara umum. Berikut cara menyembunyikan beberapa produk.

1. Buka aplikasi WhatsApp Business
2. Buka menu 'Pengaturan', lalu pilih opsi 'Fitur Bisnis', dan pilih 'Katalog'.
3. Ketuk produk atau layanan yang ingin Anda sembunyikan, pilih opsi lainnya dengan ikon titik tiga, dan pilih 'Edit'.
4. Nyalakan opsi 'Sembunyikan item ini'.
5. Ketuk 'Simpan'.

Demikian cara membuat menu di WhatsApp. Selamat mencoba!

(asr)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER