Banjir yang menggenangi Kawasan Kebon Pala, Jakarta Timur sempat surut Kamis siang. Namun curah hujan tinggi di Depok dan Bogor menyebabkan Sungai Ciliwung meluap dan kembali merendam perumahan warga, Jumat dinihari.
Meski kebanjiran, warga memilih untuk bertahan di lantai dua rumah mereka.