Berapa Gaji PPPK Paruh Waktu 2025? Ini Rinciannya

CNN Indonesia
Senin, 14 Jul 2025 15:00 WIB
Ilustrasi. PPPK paruh waktu adalah skema kerja bagi pegawai pemerintah dengan durasi kerja 4 jam per hari. Lantas, berapa gaji PPPK paruh waktu 2025? (iStockphoto)
Jakarta, CNN Indonesia --

Pertanyaan berapa gaji PPPK paruh waktu 2025 masih sering muncul di kalangan tenaga honorer dan non-ASN.

Sejak Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) mengeluarkan kebijakan baru, Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) paruh waktu menjadi peluang bagi tenaga honorer yang belum lolos CPNS maupun PPPK penuh waktu.

Skema kerja fleksibel ini dirancang agar para pegawai tetap memiliki penghasilan.


Apa itu PPPK Paruh Waktu?

PPPK paruh waktu adalah skema kerja bagi pegawai pemerintah dengan durasi kerja 4 jam per hari. Masa kontrak diatur setahun sekali dan dapat diperpanjang hingga diangkat menjadi PPPK penuh waktu.

Program ini diutamakan bagi tenaga honorer yang sudah terdaftar di database non-ASN BKN. 

Beberapa posisi yang terdapat PPPK Paruh Waktu di antaranya adalah guru dan tenaga pendidikan, tenaga kesehatan, tenaga teknis, serta operator dan pengelola layanan operasional.

Jam kerja dan kesepakatan:

Tenaga PPPK Paruh Waktu berkesempatan diangkat menjadi PPPK Penuh Waktu. Syaratnya, harus lolos evaluasi kinerja dan administrasi.

Sistem ini dianggap solusi untuk mengurangi risiko pemutusan kerja honorer.


Gaji PPPK Paruh Waktu 2025

Berdasarkan Keputusan MenpanRB Nomor 16 Tahun 2025, gaji PPPK Paruh Waktu minimal setara gaji terakhir pegawai non-ASN atau mengikuti upah minimum yang berlaku di suatu wilayah.

Pendanaan gaji dapat berasal dari pos di luar belanja pegawai sesuai aturan. PPPK Paruh Waktu juga berhak mendapat fasilitas sesuai undang-undang.

Kisaran upah minimum provinsi:

Sebagai gambaran, berikut beberapa contoh UMP 2025 di beberapa daerah.

Jadi, besaran gaji PPPK paruh waktu 2025 bisa menyesuaikan upah minimum di daerah masing-masing.


Gaji PPPK penuh waktu sebagai perbandingan

Jika sudah diangkat penuh waktu, gaji PPPK akan menyesuaikan Perpres Nomor 11 Tahun 2024:

Nominal tersebut belum termasuk tunjangan.

Dana gaji PPPK Paruh Waktu tidak selalu dari belanja pegawai, melainkan bisa dialokasikan dari anggaran lain sesuai aturan pemerintah daerah. Tujuannya agar keuangan daerah tetap stabil.


Demikian besaran gaji PPPK paruh waktu 2025 yang berpatokan minimal setara upah minimum wilayah setempat.

(asp/fef)


KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK